Catat! Begini Cara Buka Rekening dan Menabung di Bank Digital Jenius

Arintha Widya - Kamis, 2 Desember 2021
cara menabung di bank digital jenius
cara menabung di bank digital jenius

Cara menabung di Jenius

Setelah semua proses di atas selesai, kamu bisa mulai menabung di bank digital Jenius.

Proses menabung ini bisa dilakukan dengan beberapa cara, yaitu setor tunai maupun mengisi saldo secara digital.

 Baca Juga: Ketahui Pentingnya Buka Rekening Bisnis, Bikin Mudah Tahu Untung Rugi!

Cara setor tunai bisa dilakukan dengan langkah-langkah berikut seperti melansir laman resmi Jenius:

  • Setor tunai ke rekening Jenius melalui mesin TCR Jenius yang berlokasi di Mall Kota Kasablanka.
  • Isi saldo melalui mesin EDC yang tersedia di Jenius Live terdekat.
  • Setor tunai melalui teller di kantor cabang BTPN Sinaya atau Purna Bakti.
  • Transfer dari bank lain, masukkan kode bank BTPN (213) lalu nomor rekening Jenius kamu atau (213) lalu nomor rekening Jenius yang bisa dicek di aplikasi Jenius pada menu Profil.

Untuk tabungan, Jenius memiliki fitur Save It yang terdiri dari Flexi Saver dan Dream Saver yang bunganya setara dengan deposito.

Jika saldo sudah terisi, kamu bisa memindahkan saldo aktif ke Save It, baik di Flexi Saver atau Dream Saver, lho.

Selamat mencoba! (*)

Sumber: Kompas,Jenius
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh