Pindah ke Tempat Kerja Baru, Ini 5 Cara Agar Mudah Berbaur dengan Rekan Kerja

Ardela Nabila - Minggu, 14 November 2021
Cara agar mudah berbaur dengan rekan kerja baru.
Cara agar mudah berbaur dengan rekan kerja baru. hxyume

Meskipun pada akhirnya kamu berteman dengannya, sebaiknya jangan karena kamu merasa terlalu nyaman, lalu kemudian malah membuatnya tersinggung.

Topik kontroversial yang bisa memicu terjadinya perdebatan beberapa di antaranya adalah terkait agama atau politik.

3. Ramah

Memulai pekerjaan baru di lingkungan baru memang bisa membuat stress, Kawan Puan.

Namun, membangun kedekatan dengan rekan kerja dan atasan membutuhkan waktu yang tidak sebentar.

Di hari pertama bekerja, kamu bisa memulainya dengan menunjukkan sikap yang ramah pada semua orang di tempat kerja baru.

Baca Juga: Mengenal Leadership Blind Spot yang Bisa Menghambat Kesuksesan Karier

Apabila kamu merasa kesulitan untuk memulai obrolan, kamu bisa, lo, sekadar memberikan senyum kepada orang-orang di sekitarmu.

Bertanya tentang hal-hal yang kamu belum ketahui atau menerima bantuan ketika ditawarkan juga bisa membantumu agar lebih mudah berbaur.

4. Menerapkan etika dan sopan santun yang baik

Memiliki sopan santun merupakan hal yang harus kamu terapkan di mana pun, tak terkecuali di tempat kerja.

Saat berada di sekitar rekan kerja, selalu ingat untuk tetap sopan, Kawan Puan.

Sebagai contoh, ketika kamu harus menerima telepon di jam kerja, sebaiknya jangan sampai obrolan kamu mengganggu mereka yang sedang bekerja.

Sumber: The Balance Careers
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh