Tak Hanya Melembapkan, Shea Butter Juga Bisa Atasi 3 Jenis Eksim Ini

Dian Fitriani N - Jumat, 5 November 2021
Jenis eksim yang bisa diobati dengan menggunakan shea butter.
Jenis eksim yang bisa diobati dengan menggunakan shea butter. chokja

Parapuan.co - Kawan Puan pasti tidak asing dengan kandungan shea butter kan?

Melansir dari Healthline, shea butter merupakan lemak nabati alami berasal dari pohon shea di Afrika.

Dari segi tekstur, shea butter sedikit kental, kaya akan nutrisi yang baik bagi perawatan kecantikan seperti melembapkan hingga mengatasi peyakit kulit seperti eksim atau eczema.

Melansir dari Medical News Todayshea butter mengandung bahan bioaktif  berfungsi sebagai antiinflamasi.

Bahkan dalam penelitian A Pilot Study Investigating the Efficacy of Botanical Anti-Inflammatory Agents in an OTC Eczema Therapy, menunjukkan sebanyak 25 orang penderita eksim ringan sembuh menggunakan shea butter.

Lantas, jenis eksim apa saja yang dapat diobati dengan kandungan antiinflasi di dalam shea butter?

Baca Juga: Sering jadi Kandungan Skincare, Ini Manfaat Shea Butter untuk Kulit

Mengutip dari Heathline, ada tiga penyakit eksim yang bisa diatasi menggunakan shea butter: 

1. Eksim Dermatitis Atopik 

Eksim jenis ini biasa menyerang anak-anak ketika masih balita.

Penyakit eczema dermatitis atopik akan menyebabkan ruam berwarna merah di siku dan lutut.

Dampaknya, permukaan kulit akan menjadi lebih galap hingga benjolan berisi cairan seperti dilansir dari Very Well Health.

Sumber: Healthline,medical news today,Very Well Health
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri