Mulai Sekarang Biarkan Anak Berdandan, Berikut Ini Manfaatnya

Saras Bening Sumunarsih - Sabtu, 23 Oktober 2021
Membiarkan anak berdandan
Membiarkan anak berdandan Getty Images/iStockphoto

Parapuan.co – Kawan Puan mungkin sering mendapati anak-anak sedang berdandan di depan meja riasmu.

Bahkan tak jarang jika kamu melarang mereka untuk melakukannya. Kawan Puan khawatir jika anak akan merusak seperangkat makeup mu.

Padahal membiarkan anak berdanda memiliki beberapa manfaat loh.

Melansir dari Brightside.me, berikut ini beberapa manfaatnya:

Meningkatkan Rasa Percaya Diri

Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Mintel, 42 persen hingga 56 persen remaja di Amerika Serikat yang berusia 12 hingga 17 tahun menggunakan produk kecantikan untuk membuat diri mereka merasa lebih percaya diri.

Baik bagi anak-anak untuk berpartisipasi dalam ekspresi diri dan bangga dengan tubuh mereka karena ini memungkinkan bagi anak-anak untuk mengembangkan identitas diri sendiri.

Namun, penting bagi orang tua untuk mengajari anak-anak bahwa riasan hanyalah bentuk permainan atau cara untuk meningkatkan penampilan.

Itu tidak boleh dipergunakan sebagai tolak ukur harga diri mereka.

Baca Juga: Orang Tua Wajib Tahu! Ini Perbedaan PAUD, Kelompok Bermain dan TK

Sumber: brightside.me
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri