Jangan Asal, Begini Cara Mudah Menyimpan Pakaian agar Tidak Berantakan

Ericha Fernanda - Minggu, 17 Oktober 2021
Cara menyimpan pakaian agar rapi
Cara menyimpan pakaian agar rapi timltv

2. Dilipat

Pertama, pakaian yang dibuat dari rajutan seperti cardigan, sweater, atau busana yang mudah melar cukup dilipat saja.

Apabila digantung, pakaianmu akan menjadi melar dan berubah bentuk saat kembali dikenakan.

Kedua, pakaian santai berupa kaus dan celana pendek sebaiknya dilipat dengan rapi untuk menghemat tempat.

Perlu diingat, jumlah pakaian yang disusun terlipat usahakan tidak lebih dari 10 buah untuk memudahkanmu mengambil pakaian dan tidak berantakan.


Baca Juga: Jenis Serangga yang Sebabkan Lubang di Pakaian, Salah Satunya Rayap!

Ketiga, pakaian dalam paling baik diletakkan di dalam laci khusus di lemari.

Kamu bisa memasukkan 2-3 deret pakaian dalam di dalam laci, dan susun bra, singlet, dan celana dalam dengan rapi.

Meletakkan pakaian dalam di dalam laci akan memudahkanmu untuk mengambilnya karena ukurannya yang kecil, sehingga tidak membuat berantakan.

Keempat, kaus kaki dan stocking sebaiknya tidak digulung seperti bola, melainkan dilipat saja agar tidak mengubah bentuknya.

Kelima, simpan dasi dalam keadaan terlipat atau di gantungan khusus. Jika digulung, maka akan menyisakan bekas gulungan saat akan dikenakan.

Kamu bisa memasang gantungan dasi di dinding lemari agar mudah ditarik keluar saat pengambilannya.

Bagaimana Kawan Puan, cukup mudah kan menyimpan pakaian di lemari dengan cara tersebut? (*)

Baca Juga: Lebih Rapi dan Cepat, Ikuti 4 Langkah Mudah Menyortir Cucian

Sumber: Idea.grid.id
Penulis:
Editor: Arintya