Coba 7 Rekomendasi Tempat Makan Dekat Kebun Binatang Ragunan

Anna Maria Anggita - Senin, 11 Oktober 2021
Rekomendasi kuliner di dekat Kebun Binatang Ragunan
Rekomendasi kuliner di dekat Kebun Binatang Ragunan MielPhotos2008

Parapuan.co - Kawan Puan, bagi yang sudah berkeluarga, menghabiskan waktu bersama keluarga itu sudah menjadi kewajiban ya.

Ada berbagai kegiatan yang bisa dilakukan untuk menghabiskan waktu bersama keluarga, misalnya berkunjung ke kebun binatang.

Apabila Kawan Puan berada di Jakarta cobalah mampir ke Kebun Binatang Ragunan.

Di Kebun Binatang Ragunan selain berwisata, kamu juga bisa mengajari anak-anak belajar tentang berbagai binatang.

Setelah berwisata di Kebun Binatang Ragunan, tentu kamu dan anak-anak kehilangan energi dan butuh asupan makanan.

Baca Juga: 5 Hidden Gem di Jogja yang Bisa Jadi Tempat Menenangkan Diri

Dilansir dari Kompas.com, berikut ini tujuh tempat makan dekat Ragunan yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga, yuk simak!

1. Warung Betawi H. Apen

Rekomendasi kuliner di daerah Ragunan yang pertama adalah Warung Betawi H. Apen.

Di sana Kawan Puan akan menemukan berbagai kuliner khas Betawi mulai dari pecak ikan, jengkol semur, soto daging, sop kambing, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Alamatnya yakni di Jalan Saco Nomor 12.

Buka dari pukul 10.00 - 17.00 WIB dan harganya berkisar mulai dari Rp 20.000-an.

2. Sanur Kafe

Sanur Kafe juga menyajikan makanan khas Betawi seperti jengkol balado, sayur asem, tempe goreng hingga lalapan.

Harga makanan di kafe ini berkisar Rp 20.000-an, lalu untuk letaknya ada di Jalan Bakti Nomor 2, Cilandak Timur, Jakarta Selatan.

Di sana Kawan Puan juga bisa berfoto-foto ria, sebab desain kafenya yang unik dan berwarna-warni ceria.

3. Pusat Jajan Kuliner Kampung Kandang

Selanjutnya, cobalah Kawan Puan berkunjung ke Pusat Jajanan Kuliner Kampung Kandang.

Di tempat ini Kawan Puan akan menemukan berbagai penjual makanan kaki lima, dari bubur, gudeg, soto, sate, dan masih banyak lagi.

Lokasinya berada di Jalan Raya Cilandak Kko Nomor 6, buka dari pukul 09.00-16.30 WIB.

4. Warung Nasi Ampera

Jika Kawan Puan ingin menyantap makanan khas Sunda, mampirlah ke Warung Nasi Ampera.

Di tempat makan ini Kawan Puan akan menemukan nasi liwet, semur jengkol, pepes tahu, dan rempeyek.

Untuk harganya sendiri cukup terjangkau mulai dari belasan hingga puluhan ribu, tergantung menu yang Kawan Puan pilih.

Lokasi Warung Nasi Ampera berada di Jalan Ampera Raya Nomor 115P, Cilandak, Jakarta Selatan.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Makanan Khas Dieng yang Wajib Dijajal saat Berkunjung

5. Sate Khas Senayan

Apabila Kawan Puan sekeluarga ingin menikmati berbagai kuliner khas Indonesia, datanglah ke Sate Khas Senayan.

Adapun sajian dari tempat makanan ini yaitu aneka sate dan tentunya makanan khas Indonesia lainnya.

Kawan Puan tak perlu khawatir kehabisan menu Sate Khas Senayan, karena tempat makan ini buka setiap hari mulai pukul 10.00-21.00.

Sate Khas Senayan yang terletak di Jalan Pasar Minggu Raya Nomor 44, Jakarta Selatan.

6. Restoran Cerita Rasa

Sama seperti Sate Khas Senayan, Restoran Cerita Rasa juga menghadirkan berbagai kuliner Nusantara.

Ada ikan gurame gorang, asam iga, nasi goreng, pepes bandeng, dan berbagai makanan lainnya.

Adapun berbagai camilan khas Indonesia, seperti es doger, pisang goreng, dan aneka kopi.

Jika tertarik maka silakan Kawan Puan datang ke restoran yang berlokasi di Jalan Melati Nomor 6, Cilandak Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Mulai Hidup Sehat, Ini 5 Rekomendasi Restoran Vegetarian di Jakarta

7. Javatic Cafe & Resto

Kawan Puan, di tempat makan ini kamu bisa memesan aneka ayam, daging, sayuran, minuman atau sekadar mi instan.

Harganya pun tidak akan menguras kantongmu karena kamu bisa membeli makanan mulai dari Rp 20.000.

Lokasinya terletak di Javatic Cafe & Resto di Jalan Margasatwa Nomor 17, Jagakarsa, Jakarta Selatan.

(*)

Viral di TikTok Destinasi Premium untuk Anak, Play ‘N’ Learn Terbesar di Indonesia Akhirnya Dibuka