3 Tips Mengatur Keuangan untuk Antisipasi Kecelakaan Mobil, Apa Saja?

Tentry Yudvi Dian Utami - Minggu, 10 Oktober 2021
Ilustrasi mobil
Ilustrasi mobil Freepik

Beberapa asuransi mobil all risk umumnya memiliki manfaat berupa perlindungan kecelakaan diri.

Namun, besaran santunan akan kecelakaan diri yang diberikan asuransi mobil mungkin dinilai kurang cukup, maka tidak ada salahnya untuk menambah proteksi berupa asuransi kecelakaan diri.

Biaya pengobatan akan kecelakaan juga tidaklah murah.

Dan yang lebih parah dari itu, pengendara bisa saja mengalami cacat, hingga meninggal dunia karena peristiwa ini.

Saat si pengendara menderita cacat total atau meninggal dunia, dan kebetulan dia adalah seorang pencari nafkah dalam keluarga, sudah pasti keluarga yang ditinggalkannya akan kehilangan pendapatan bulanan.

Oleh karena itu, si pemilik mobil yang berstatus pencari nafkah juga harus dilindungi oleh asuransi jiwa. (*)