5 Alasan Mengapa Investasi Harus Dimulai Sejak Usia 20an

Ardela Nabila - Sabtu, 9 Oktober 2021
Alasan harus mulai berinvestasi sejak usia 20an.
Alasan harus mulai berinvestasi sejak usia 20an. wutwhanfoto

Hal ini lah yang menjadi alasan utama mengapa berinvestasi sejak dini menjadi penting, yakni kamu memiliki lebih banyak waktu agar bunga yang diinvestasikan tersebut kembali berbunga.

2. Lebih berani mengambil risiko

Usia seorang investor juga memengaruhi jumlah risiko yang berani mereka ambil, Kawan Puan.

Di usia yang masih muda dan memiliki banyak waktu ke depannya untuk menghasilkan uang, biasanya mereka akan lebih berani mengambil risiko dalam aktivitas investasinya.

Ketika orang yang sudah usia lanjut lebih memilih berinvestasi di instrumen investasi bebas risiko, anak muda justru bisa membangun portofolio dan meraih lebih banyak keuntungan dari instrumen lainnya.

3. Fleksibilitas untuk belajar hal baru

Alasan lain mengapa investasi harus dimulai sejak usia 20an adalah karena di usia tersebut Kawan Puan lebih memiliki fleksibilitas untuk mempelajari hal baru.

Baca Juga: Simak! Ini Pentingnya Mempersiapkan Dana Pensiun Sejak Usia 20an

Selain itu, kamu juga akan lebih mudah memetik pelajaran dari keberhasilan dan kegagalan yang mungkin kamu alami.

Kawan Puan juga memiliki lebih banyak waktu untuk mempelajari kondisi pasar lebih lanjut dan menentukan strategi investasi yang tepat.

Dengan demikian, kamu dapat menghindari masalah-masalah selanjutnya dalam berinvestasi.

4. Memiliki lebih banyak akses untuk riset

Di era yang serba modern ini, generasi kita bisa dibilang merupakan generasi yang tech-savy.

Artinya, kita lebih mudah untuk belajar, meriset, dan mengaplikasikan teknik serta alat untuk berinvestasi melalui teknologi.

Sumber: investopedia.com
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh