3 Public Figure Ini Ikut Kritik Glorifikasi Bebasnya Saipul Jamil

Saras Bening Sumunarsih - Selasa, 7 September 2021
Publik figure yang mengkritik glosifikasi Saipul Jamil
Publik figure yang mengkritik glosifikasi Saipul Jamil Instagram/anggasasongko Instagram/ernestprakasa Instagram/najwashihab

Najwa Shihab

Najwa Shihab ikut memberi komentar terkait kebebasan Saipul Jamil.

Dalam akun Instagram pribadinya @najwashihab dirinya menggunggah sebuah video yang berdurasi tiga menit 19 detik.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Najwa Shihab (@najwashihab)

Dalam video yang berjudul Gloifikasi dan Bahaya Normalisasi Kekerasan Seksual ini, Najwa menuliskan dampak dari tindakan penyambutan Saipul Jamil.

“Perilaku ini lama kelamaan bisa membuat ‘pemakluman’ atas kekerasan seksual terhadap remaja yang dilakukannya,” tulis Najwa pada video yang diunggah pada Minggu (5/9/2021).

“Yang enggak kalah bahaya, orang-orang jadi merasa ‘biasa’ melihat para pelaku kekerasan seksual,” tambahnya.

Tak hanya itu, Najwa juga turut menyinggung perihal kondisi korban pelecehan seksual.

“Belum lagi hal ini juga bisa membuat korban semakin takut buat berbicara dan terbuka. Hadeh,” tegasnya.