Unik dan Menarik! Ini 5 Tradisi Hari Kemerdekaan dari Berbagai Wilayah di Indonesia

Anna Maria Anggita - Selasa, 17 Agustus 2021
Perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia di berbagai daerah
Perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia di berbagai daerah Istockphoto

4. Tirakatan di Yogyakarta

Tradisi Tirakatan dari Yogyakarta
Tradisi Tirakatan dari Yogyakarta Markus Yuwono

Daerah Istimewa Yogyakarta pun memiliki tradisi tasyukuran yang disebut sebagai tirakatan.

Tradisi tirakatan ini sudah turun-temurun dilakukan oleh warga Yogyakarta sejak pasca-kemerdekaan.

Mirip dengan Barikan, tirakatan juga diisi dengan memanjatkan doa, bernyanyi, dan santap malam bersama.

Kemudian di penghujung acara, akan dibagikan hadiah bagi pemenang lomba yang digelar sebelum tirakatan.

Baca Juga: Cara Membedakan Suku Baduy Dalam dan Luar dari Pakaian yang Dipakai Presiden Jokowi

5. Obor estafet di Semarang

Obor estafet, perayaan Hari Kemerdekaan dari Semarang, Jawa Tengah
Obor estafet, perayaan Hari Kemerdekaan dari Semarang, Jawa Tengah Reza Gustav

Tradisi unik yang tentunya tak kalah seru di Hari Kemerdekaan juga datang daru Semarang, Jawa Tengah.

Tepatnya di Kelurahan Papandayan, Kecamatan Gajahmungkur, perayaan 17 agustus di daerah ini diisi dengan gelaran obor estafet.

Obor yang digunakan dalam estafet merupakan simbol semangat para pahlawan dalam melawan penjajah.

Adapun peserta tradisi obor estafet yakni para atlet terbaik dari Kota Semarang.

(*)

Berikut 3 Tips Mendaki saat Cuaca Panas agar Tidak Mudah Lelah