Sussane Mikhail, Direktur Regional UN Women yang Puji Ketangguhan Para Perempuan Lebanon

Aulia Firafiroh - Selasa, 10 Agustus 2021
Sosok Sussane Mikhail
Sosok Sussane Mikhail UN Women

Sussane Mikhail melihat justru organisasi-organisasi yang digerakkan oleh para perempuan, yang terlebih dahulu berinisiatif memberikan bantuan.

"Organisasi akar rumput seperti Live Love Lebanon, Stand for Women, dan Libanon Democratic Women's Gathering, di antara banyak lainnya dan ribuan sukarelawan, beraksi untuk memberikan bantuan mendesak kepada para korban dan membersihkan pecahan kaca dan beton,"ujar Sussane Mikhail.

"Saya terinspirasi oleh solidaritas komunal yang kuat. Perempuan dan laki-laki, tetangga yang tinggal di salah satu kota paling ikonik di dunia, namun kota yang telah mengalami lebih dari sekadar bagian dari kesulitan selama beberapa dekade terakhir, menolak untuk menyerah pada keputusasaan," tambahnya.

Kejadian itu akhirnya membuat UN Women mengambil langkah untuk melakukan investasi kepada organisasi perempuan di Lebanon.

"UN Women bangga telah bermitra dengan organisasi Lebanon untuk mendapatkan dukungan penting bagi bisnis milik perempuan. Usaha kecil dan menengah (UKM) menyumbang 50 persen pekerjaan di Lebanon, dan survei tahun 2019 menunjukkan bahwa sekitar 10 persen dari semua UKM di Lebanon dimiliki atau dipimpin oleh perempuan," ujar Sussane Mikhail.

Baca juga: UN Women Dukung Keterlibatan Perempuan dalam Proyek Bring Back Equality For Girls

"Berinvestasi dalam UKM yang dipimpin perempuan, dan khususnya yang terkena dampak ledakan 4 Agustus, dapat menjadi sarana penting untuk memfasilitasi partisipasi perempuan dalam proses pemulihan jangka panjang, dan mempengaruhi perubahan yang langgeng. Orang-orang Beirut yang terkena dampak ledakan telah melakukan pekerjaan luar biasa untuk bangkit kembali dan melanjutkan," tambahnya lagi.

Dilansir dari Events Women Forum, Sussane Mikhail sendiri adalah perempuan berkewarganegaraan Mesir dan Swedia.

Ia juga menduduki jabatan sebagai Direktur Regional Entitas PBB untuk Kesetaraan Gender dan Pemberdayaan Perempuan (UN Women) untuk negara-negara Arab.

Sebelumnya, Sussane Mikhail adalah Kepala Bantuan Kemanusiaan di Badan Kerjasama Pembangunan Internasional Swedia (Sida), yang mencakup lebih dari 25 negara, termasuk Irak, Yordania, Lebanon, Libya, Palestina, Suriah, dan Yaman.

Ia juga memiliki beberapa tahun pengalaman dalam sistem PBB, termasuk sebagai Kepala Kantor dan Koordinator Program Residen pertama UNICEF di Sudan Selatan serta Kantor Regional UNICEF untuk Asia Selatan, di mana dia mengelola sejumlah program perlindungan regional untuk anak-anak dan perempuan di negara-negara seperti Bangladesh, India, dan Sri Lanka, serta inisiatif kemanusiaan termasuk perlucutan senjata dan reintegrasi tentara anak di Afghanistan dan Nepal.

Sebelum di UNICEF, ia bekerja sebagai Penasihat Regional untuk Timur Tengah dan Afrika Utara di ECPAT Internasional.

Wah, sungguh inspiratif sekali sosok Sussane Mikhail ini ya, Kawan Puan! (*)

Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh