Perankan Saski di Film A Perfect Fit, Nadya Arina Akui Kesulitan Hidupkan Sosok Perempuan Bali

Rizka Rachmania - Senin, 26 Juli 2021
A PERFECT FIT (L to R) NADYA ARINA as SASKI in A PERFECT FIT Cr. GOEN GUY GUNAWAN/NETFLIX ? 2021
A PERFECT FIT (L to R) NADYA ARINA as SASKI in A PERFECT FIT Cr. GOEN GUY GUNAWAN/NETFLIX ? 2021 GOEN GUY GUNAWAN/NETFLIX

Parapuan.co - Nadya Arina mengaku sempat merasa kesulitan memerankan karakter Saski di film A Perfect Fit.

Hal itu dikarenakan karakter Saski yang amat jauh berbeda dengan dirinya.

Saski adalah seorang fashion blogger cerdas yang menghargai tradisi dan memikul tanggung jawab keluarga yang besar.

Ia merupakan perempuan Bali dengan pengaruh adat dan budaya kental dalam kehidupannya.

Saski lahir di tengah keluarga yang amat menjunjung budaya Bali. Orang tua Saski adalah budayawan Bali.

Maka tak heran jika Saski ini mencerminkan perempuan Bali dengan segala cara bertutur dan bertingkah lakunya.

"Awalnya saya memang merasa tertekan harus menghidupkan sosok perempuan Bali dengan pengaruh budaya yang begitu kuat di kehidupannya, sementara saya sendiri bukan orang Bali," ucap Nadya Arina, dikutip dari Catatan Produksi A Perfect Fit yang PARAPUAN terima.

Baca Juga: Karya Sutradara Perempuan Muda, Ini 5 Alasan Film A Perfect Fit Jadi Komedi Romantis Favorit

Meski dirinya bukan perempuan Bali, namun Nadya Arina tetap berhasil memerankan karakter Saski dengan apik.

Hal itu bisa terwujud sebab dirinya mempelajari cara hidup, budaya, dan percakapan orang Bali.

"Saya juga menghubungi beberapa teman Bali saya agar dapat lebih menghayati cara hidup, budaya, dan percakapan orang Bali," ujarnya.

Meski tidak arahan untuk bertutur kata dengan aksen Bali, namun Nadya Arina juga belajar aksen Bali dari Ayu Laksmi.

Hal tersebut ia lakukan demi menghidupkan karakter Saski.

"Saya merasa perlu untuk berbicara dengan aksen Bali meskipun awalnya tidak diharuskan, karena menurut saya tidak mungkin perempuan seperti Saski berbicara dengan gaya saya," terang Nadya Arina.

"Itulah mengapa saya memutuskan untuk latihan dialek dengan Ayu Laksmi yang kebetulan berperan sebagai ibu saya di film," ujar perempuan yang juga membintangi sinetron Ikatan Cinta sebagai Catherine itu.

Baca Juga: Sudah Tayang di Netflix, Film A Perfect Fit Kisah Komedi Romantis dengan Sentuhan Women Empowerment

Nadya pun menuturkan bahwa dari perannya sebagai karakter Saski, ia bisa memetik pelajaran baru.

Pelajaran baru itu yang pertama adalah soal nilai-nilai budaya kuat yang harus kita semua junjung sebagai orang Indonesia.

Lalu yang kedua adalah soal ajaran untuk menuruti keinginan orang tua, termasuk dalam hal pernikahan.

"Dua hal ini - nilai budaya dan keinginan orang tua - terkadang berbenturan dengan apa yang sebenarnya hati kita inginkan. Hal ini pun menempatkan perempuan, khususnya dalam situasi yang membingungkan," ujar Nadya.

"Meski begitu, kita tetap harus mencoba menentukan nasib kita sendiri, seperti yang dilakukan Saski di film ini," terangnya lebih jauh.

Memang karakter Saski yang diperankan oleh Nadya ini adalah perempuan Bali yang selalu menginginkan hal terbaik untuk keluarganya meskipun hal itu membuatnya harus terus mengesampingkan keinginan hatinya.

Namun setelah pertemuannya dengan Rio (diperankan oleh Refal Hady), Saski didorong untuk melihat dunia dari perspektif yang berbeda dan lebih fokus pada apa yang membuatnya bahagia.

Buat Kawan Puan yang penasaran dengan akting Nadya sebagai Saski, film A Perfect Fit sudah tayang sejak tanggal 15 Juli 2021 di platform streaming Netflix.

Baca Juga: Menampilkan Ariel Tatum, Film Selesai Karya Tompi akan Segera Tayang di Bioskop Online

(*)

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania