5 Tokoh Drama Korea Terbaru yang Memiliki Karakter Fashion Kuat

Aulia Firafiroh - Senin, 19 Juli 2021
5 Tokoh Drakor
5 Tokoh Drakor Fira

2) Kang Sol A, Law School

Kang Sol A Law School
Kang Sol A Law School @lawschooldrakor

Mungkin saat episode awal Kawan Puan menonton drama ini, tegang dan kurang menunjukkan karakter fashion yang kuat pada setiap tokohnya.

Drama Korea ini bercerita mengenai seorang profesor ahli hukum dan murid-muridnya yang memperjuangkan nilai keadilan.

Plot cerita drama Korea ini juga sangat menarik dan tidak bisa diduga-duga.

Salah satu tokoh yang memiliki karakter fashion yang kuat menuju akhir cerita ialah Kang Sol A.

Saat persidangan, ia mengenakan trench coat hitam yang menggambarkan ketegasannya.

Baca juga: Sambut Bulan Juli, Ini Dia Rekomendasi Film dan Drama Korea Baru Tayang di Viu

3) Ko Moon Yeong, It's Okay to Not be Okay

Ko Moon Yeong IONTBO
Ko Moon Yeong IONTBO @gomoonyoung

Kawan Puan pasti sudah banyak yang menyaksikan drama Korea ini karena sempat trending dan banyak diperbincangkan.

Kalian pasti sudah tidak asing dengan sosok Ko Moon Yeong yang merupakan seorang penulis buku dongeng terkenal.

Ko Moon Yeong selalu membuat para penonton terpukau dengan gaya berpakaiannya yang modis, glamor, dan anggun.

Caranya berpakaian tentu menggambarkan karakternya yang egois, ambisius, cuek, namun ternyata ia adalah orang yang rapuh dan membutuhkan kasih sayang.

Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh