Donasi 260 Juta Rupiah ke Driver Ojol, ARMY Indonesia Buktikan BTS Meal Bukan Tren yang Sia-Sia

Alessandra Langit - Kamis, 24 Juni 2021
Donasi BTS ARMY Indonesia untuk Mitra Driver Gojek
Donasi BTS ARMY Indonesia untuk Mitra Driver Gojek BTS Army Indonesia

Parapuan.co - BTS Meal, kolaborasi antara McDonald’s dan boyband asal Korea Selatan, BTS yang dirilis pada tanggal 9 Juni 2021 memang menyebabkan kehebohan.

Menu BTS dalam jumlah terbatas ini hanya tersedia di layanan Drive Thru McDonald's Indonesia dan pemesanan online.

Ketentuan pemesanan dengan jasa ojek online atau ojol membuat beberapa gerai McDonald’s di Indonesia dipenuhi oleh antrean ojek online tersebut.

Mereka bahkan rela menunggu hingga lebih dari 3 jam untuk satu paket BTS Meal.

Ada sekitar 35.000 ojek online yang berjuang membeli BTS Meal demi pesanan pelanggannya.

Baca Juga: Berpotensi Jadi Limbah, Yuk Daur Ulang Kemasan BTS Meal McDonald's

Pada hari peluncuran BTS Meal, banyak netizen yang memberikan ujaran kebencian kepada penggemar BTS di Indonesia yang dijuluki ARMY karena antusiasnya yang dianggap merepotkan ojol.

Namun, melihat dedikasi dari ojol yang rela menghabiskan waktunya untuk membelikan BTS Meal, ARMY Indonesia pun mengadakan donasi untuk para driver sebagai tanda terima kasih.

Mereka menunjukkan bahwa apa yang mereka lakukan bukan hanya sifat konsumtif yang sia-sia. 

Perusahaan Gojek bahkan mengapresiasi aksi dari ARMY Indonesia untuk membantu para driver ojol.

Dalam rangka Apresiasi Mitra Driver Gojek: Donasi BTS ARMY Indonesia yang diadakan secara virtual pada hari Kamis (24/6/21), pihak Gojek mempertemukan driver ojol dengan BTS ARMY Indonesia untuk saling mengungkapkan rasa terima kasih. 

Apresiasi Mitra Driver Gojek: Donasi BTS ARMY Indonesia
Apresiasi Mitra Driver Gojek: Donasi BTS ARMY Indonesia DOK. Parapuan