Tambahkan 4 Elemen Ini Jika Ingin Rumah dengan Desain Industrial

Citra Widani - Jumat, 18 Juni 2021
contoh desain rumah dengan konsep industrial
contoh desain rumah dengan konsep industrial pinterest.com

Parapuan.co - Desain rumah industrial tak kalah populer dengan desain interior rumah hits lainnya. 

Tidak bisa dimungkiri desain Scandinavia atau Japandi menjadi desain interior rumah konsep minimalis yang diminati banyak orang. 

Selain dua desain rumah tadi, ada juga desain interior rumah yang bisa terapkan di rumah. 

Punya desain yang mirip pabrik dan bengkel membuat desain rumah yang satu ini disebut dengan desain industrial

Sesuai namanya,desain ini sering dikaitkan dengan beberapa elemen seperti batu bata, semen ekspos, kayu, pipa, dan besi.

Melansir Curated Interior, terdapat 4 elemen penting yang perlu kamu pakai untuk mendapatkan kesan industrial di rumah. Berikut informasi selengkapnya: 

Baca Juga: Cat Dinding Kamar Mandi Mengelupas? 4 Cara Ini Bisa Jadi Solusinya

Penggunaan Bata Ekspos

contoh penggunaan bata ekspos
contoh penggunaan bata ekspos pinterest.com

Ini menjadi elemen yang sangat penting untuk menambahkan kesan pedesaan dan pabrik di rumahmu.

Tak perlu keseluruhan, ambil beberapa sisi tembok untuk diberikan aksen bata ekspos.

Sebab identik dengan suasana hangat dan natural, bata ekspos biasanya juga digunakan di beberapa desain interior jenis lain.

Penggunaan Besi dan Kayu

furniture kayu dan besi
furniture kayu dan besi curatedinterior.com

Kombinasi kayu rustic dan besi merupakan kunci untuk furniture industrial.

Kamu bisa menggunakan kombinasi kedua bahan tersebut dimana saja. Di ruang makan untuk meja makan, toilet, atau bahkan untuk dapur dengan rak terbuka.

Di sisi lain furnitur jenis ini juga sangat kuat, mengingat besi yang biasanya dijadikan tumpuan.

Baca Juga: 4 Cara Memanfaatkan Cat Dinding Sisa, Jangan Buru-Buru Dibuang!

Penggunaan Semen Ekspos dan Pipa

semen ekspos
semen ekspos curatedinterior.com

Mungkin diantara kamu ada yang kurang suka dengan nuansa bata ekspos untuk tembok? Semen ekspos bisa jadi penggantinya, Kawan Puan. 

Penggunaan semen ekspos akan memberikan kesan dingin dan unfinished yang tak kalah cocok jika dipadukan dengan furniture besi dan kayu.

Untuk penggunaan pipa, kamu bisa memanfaatkannya sebagai kaki rak atau pembungkus kabel listrik.

Bisa juga dengan membiarkannya terlihat, seperti contoh gambar di atas.

Barang Antik

barang antik
barang antik curatedinterior.com

Benda terakhir yang tak kalah penting adalah barang antik. Tak perlu semua, pajang beberapa barang antik saja untuk memperkuat nuansa vintage.

Jika barang tua milik orang tua dirasa kurang cocok, saat ini sudah ada banyak toko yang menjual barang vintage. 

Cobalah untuk membeli barang-barang yang terpakai seperti kap lampu atau pajangan tembok.

(*)

Baca Juga: Jangan Sampai Salah, Ini Perbedaan Warna Cool dan Warm Pada Cat Tembok