Tak Biasa, Ngomongin Politik Bersama Pasangan Bisa Perkuat Hubungan

Ericha Fernanda - Jumat, 16 April 2021
ilustrasi sedang mengobrol.
ilustrasi sedang mengobrol. freepik.com

Berbicara tentang politik membantu kamu lebih mengenal pasangan.

Tahukah kamu, bahwa berbicara tentang politik dapat membuatmu lebih mengenal gaya percakapan pasangan. 

Menurut Stacy Hubbard, terapis pernikahan dan keluarga di Medford, Oregon, Amerika Serikat, individu bisa ditempatkan dalam dua spektrum, yaitu mereka yang lebih suka menghindari konflik dan mereka yang justru bersemangat dengan itu (volatil). 

Tipe penghindar konflik lebih menghargai harmoni dan menafsirkan minimnya perselisihan pendapat sebagai tanda sebuah hubungan yang sukses. 

Sedangkan tipe volatil justru lebih menghargai perdebatan.

Baca Juga: Tanpa Kita Sadari, Ini Pertanyaan Remeh yang Melukai Orang Lain

Sementara itu, tipe validator berada di tengah dan lebih memilih untuk mengambil posisi yang netral.

Meskipun berada di dalam kategori yang sama lebih baik untuk kamu dan pasangan, namun memiliki pandangan hidup yang berlawanan justru membuat hubungan terasa lebih menantang. 

Selalu hormati kecenderungan pandangan hidup pasanganmu. Jangan memaksakan penolakan konflik ke dalam perdebatan yang kian memanas.

Sumber: Good Housekeeping
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri