Mudah Ditemukan! 7 Makanan Ini Bisa Membantu Memperlambat Penuaan Dini

Ragillita Desyaningrum - Kamis, 18 Maret 2021
Tomat dan sederet makanan ini bisa membantu memperlambat penuaan dini.
Tomat dan sederet makanan ini bisa membantu memperlambat penuaan dini. caimacanul

4. Cokelat Hitam

Beberapa dari kamu mungkin telah mengetahui bahwa cokelat hitam bermanfaat untuk kesehatan seperti menurunkan tekanan darah tinggi.

Ternyata manfaatnya bukan hanya itu, karena menurut sebuah penelitian, mengonsumsi cokelat hitam secara rutin dapat melindungi kulit dari sinar UV yang dapat merusak kulit.

5. Kedelai

Kabar baik untuk kamu pecinta kedelai beserta olahannya seperti tempe dan tahu karena kandungan isoflavon pada kedelai dapat menjaga kulit dari keriput.

Baca Juga: Duh! Jus Buah Ternyata Picu Diabetes Hingga Gigi Rusak, Kok Bisa?

Berdasarkan sebuah eksperimen pada tahun 2007, mengonsumsi 40 miligram kedelai selama 12 minggu dapat meningkatkan kesehatan kulit.

6. Mangga

Seorang ahli nutrisi, Lisa Drayer, RD, mengungkapkan bahwa kandungan karotenoid pada mangga dapat melindungi kulit dari radiasi ultraviolet yang menyebabkan penuaan dini.

Selain itu, mangga juga diklaim dapat melindungi kulit dari kerusakan karena radikal bebas.

Sumber: Kompas.com,Eat This
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda

Bisa Jadi Ide Usaha, Ini Resep Serabi Solo Klasik yang Lembut dan Nikmat