Punya Keluhan Kantung Mata? Coba Aplikasikan 4 Produk Perawatan Wajah Ini

Rizka Rachmania - Rabu, 17 Maret 2021
Punya Keluhan Kantung Mata? Coba Aplikasikan 4 Produk Perawatan Wajah Ini
Punya Keluhan Kantung Mata? Coba Aplikasikan 4 Produk Perawatan Wajah Ini pixabay

Parapuan.co – Kantung mata adalah kondisi wajar yang terjadi saat usia kita mulai bertambah.

Seiring dengan bertambahnya usia, kita akan melihat bagaimana bagian bawah mata muncul kantung seolah bengkak atau sembab sehabis menangis.

Penyebabnya adalah kulit yang mulai mengendur dan otot di sekitar jaringan mata yang mulai melemah.

Baca Juga: 5 Cara Mudah Untuk Menghilangkan Kantung Mata, Mulai dari Minum Air Hingga Kompres Mata

Mengendurnya kulit dan otot di sekitar jaringan mata ini membuat lemak di sekitar mata jadi lebih menonjol dan menciptakan penampilan yang menggelembung.

Hal ini seperti yang dijelaskan oleh Shaun Desai, M.D., seorang ahli bedah plastik dan rekonstruksi wajah di Pusat Bedah Plastik dan Rekonstruksi Wajah dan Plastik Wajah Johns Hopkins, seperti dilansir dari Hopkinsmedicine.org.

“Seiring pertambahan usia, kulit menjadi lebih kendur dan otot serta jaringan di sekitar mata melemah. Alhasil, pelemahan ini memungkinkan lemak di sekitar mata menonjol keluar."

Meski kantung mata adalah normal dan sangat wajar terjadi, namun tak jarang ada yang merasa kurang nyaman dengannya.

Untuk itu, Kawan Puan bisa coba mengaplikasikan empat produk perawatan wajah ini untuk menyamarkan kantung mata.

1. Selalu gunakan tabir surya sebelum beraktivitas keluar rumah  

Kantung hitam bukan selalu karena pertambahan usia. 

Ada juga hal-hal yang memicu kantung mata muncul lebih cepat di bagian bawah mata kamu. 

Salah satunya adalah penggunaan tabir surya yang kurang rajin.  

Baca Juga: Catat! Ini 5 Cara Memakai Tabir Surya dengan Baik dan Benar

Makanya, untuk menghindari kantung mata di usia muda, Kawan Puan bisa memasukkan tabir surya sebagai perawatan wajah rutin setiap pagi sebelum beraktivitas. 

Tabir surya mampu melindungi kulit dari penuaan dini, perubahan warna atau pigmentasi, serta risiko kanker.  

American Academy of Dermatology pun merekomendasikan semua orang untuk menggunakan tabir surya demi perlindungan yang luas terhadap spektrum UVA dan UVB.  

Minimal, gunakan sunscreen dengan SPF 30 serta pelembap dengan SPF yang sama.  

Untuk perlindungan lebih maksimal, Kawan Puan bisa menggunakan topi, memakai pakaian tertutup, meminimalisir aktivitas di bawah sinar matahari langsung, dan duduk di tempat teduh.

2. Tambahkan krim retinol

Krim retinol sekarang ini sudah banyak dimasukkan dalam skincare atau perawatan kulit harian.

Retinol mampu mengatasi berbagai masalah kulit, termasuk penuaan, jerawat, psoriasis, dan kanker tertentu.

Untuk masalah kantung mata, retinol akan memperbaiki kekurangan kolagen sehingga mencegah terbentuknya gelembung di bawah mata.

Namun, hati-hati ya saat menggunakan retinol. Sebab bahan ini memiliki kandungan yang tidak semua orang cocok menggunakannya.

Baca Juga: Sebelum Menggunakan Retinol, Simak Tips Berikut Agar Kulit Wajahmu Tak Rusak

Bagi Kawan Puan yang sedang hamil pun amat disarankan untuk tidak dulu menggunakan retinol.

3. Gunakan produk pencerah 

Krim pencerah kulit mengandung bahan yang disebut hydroquinone.  

Bahan ini mampu menghambat produksi melanin di kulit, sehingga mengurangi munculnya kantung hitam atau lingkaran di bawah mata. 

Namun, jangan sembarangan membeli krim dengan kandungan hydroquinone ya, Kawan Puan.

Sebab belum tentu semua orang cocok memakainya. 

Lebih baik kamu menggunakannya sesuai dengan arahan, petunjuk, dan pengawasan dokter.   

Sebab beberapa orang bisa mengalami kekeringan, iritasi, dan masalah kulit ringan lainnya saat menggunakan produk pencerah kulit.

4. Gunakan makeup remover atau micellar water 

Makeup remover dan micellar water bisa Kawan Puan pakai untuk membersihkan riasan di malam hari. 

Jangan malas menghapus riasan karena jika dibiarkan hal tersebut akan berdampak buruk pada wajah.  

Tidur dengan riasan lengkap akan meningkatkan risiko wajah mengalami alergi dan menimbulkan infeksi yang menimbulkan bengkak, kemerahan, dan lainnya.

Maksimalkan pembersihan riasan ini dengan mencuci muka dan lanjutkan dengan skincare routine yang biasa Kawan Puan lakukan.

Kantung mata adalah kondisi alami yang normal terjadi pada siapa saja, termasuk juga kita.

Namun, tidak ada salahnya kalau Kawan Puan melakukan perawatan untuknya.

(*)

Baca Juga: 5 Rekomendasi Micellar Water yang Cocok untuk Pemilik Fungal Acne

Sumber: healthline.com,hopkinsmedicine.org
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania

Tak Cukup Pakai Skincare, Ini Perawatan Anti Aging dengan Laser