Ingin Punya Kulit Glowing? Simak Yuk, Tips dan Triknya di Sini!

Nia Muhibati - Jumat, 5 Maret 2021
Inilah rahasia kulit glowing.
Inilah rahasia kulit glowing. image.ie

Parapuan.co - Kulit glowing atau bercahaya memang menjadi dambaan setiap orang.

Katanya, hanya orang tertentu saja yang mendapatkan anugerah kulit glowing.

Namun ternyata kita bisa lho, mempunyai kulit glowing dengan tips dan trik tertentu, Kawan Puan!

Melansir dari Harper's Bazaar UK, simak yuk tips punya kulit glowing berikut ini!

Baca Juga: Hindari 5 Makanan Ini Jika Tidak Mau Jerawat, Salah Satunya Cokelat!

1. Menjalani gaya hidup yang sehat

Mempunyai kulit yang bersih, bercahaya atau glowing memang tidak bisa instan. Kawan Puan perlu menjalankan gaya hidup atau lifestyle choices yang sehat.

Contohnya, Kawan Puan perlu menghindari overthinking atau berpikir terlalu banyak, menjaga pola tidur yang baik dan teratur, konsumsi makanan segar dan sehat seperti daging, sayuran, dan susu.

Ada baiknya Kawan Puan juga menghindari merokok dan terlalu banyak minum kopi.

2. Menggunakan tabir surya dengan kadar SPF tertentu

Ya, menggunakan tabir surya yang mengandung SPF sebelum memulai kegiatan memang bukan tanpa alasan.

SPF yang ada di tabir surya melindungi kulit kita dari bahaya sinar UV, sehingga menghambat penuaan dan membuat kulit menjadi sehat.

Ketika kulit Kawan Puan sehat, maka akan menjadi bersih dan bercahaya.

Baca Juga: Mudah Dilakukan di Rumah, Ini Rahasia Bibir Indah Milik Priyanka Chopra yang Bisa Ditiru

Nah Kawan Puan juga jangan lupa memakai tabir surya ketika mendung, lo! Walaupun sinar matahari tidak banyak, tapi tetap akan mengenai kulit kita.

Jadi, siapkan tabir surya di tas Kawan Puan setiap saat ya!

3. Menggunakan skincare yang mengandung hyaluronic acid

Untuk mendapatkan kulit glowing, Kawan Puan jangan lupa menggunakan serum atau pelembab yang mengandung hyaluronic acid.

Pelembab dengan kandungan ini akan membantu melembabkan kulit secara alami dan menahan air sehingga tetap stay di dalam kulit kita. 

4. Mengonsumsi vitamin D

Meminum suplemen vitamin D dapat membantu mempercantik kulit lo, Kawan Puan!

Vitamin D mengandung mineral yang dapat membantu melindungi kulitmu dan membentuk antioksidan yang ada di dalam tubuh.

Dengan rutin mengonsumsi suplemen yang mengandung vitamin D ini, kulit glowing pun tak mustahil didapatkan.

Baca Juga: 4 Trik Makeup Sembunyikan Pipi Tembem Tanpa Operasi, Cocok Buat Kamu yang Chubby

5. Menyemprotkan face mist

Udara yang kering atau berdebu sering membuat kulit kusam dan kering. Apalagi jika Kawan Puan tinggal di kota yang banyak polusi, atau bekerja di ruangan ber-AC seharian.

Untuk mengatasi hal ini, ada baiknya investasi ke face mist atau spray wajah. Setiap kali wajah kita terasa kering atau kusam, semprotkan face mist ke wajah dan rasakan segar dan lembabnya kulit. Glowing skin pun akan lebih mudah didapat!

Selamat mencoba ya, Kawan Puan! (*)

 

Sumber: Harpers Bazaar
Penulis:
Editor: Arintya

BERITA TERPOPULER FASHION & BEAUTY: Manfaat Hair Oiling hingga Kebaya untuk Hari Kartini