Hidup Tenang dengan Melepas Benci Pada Diri Sendiri, Ini 5 Tipsnya!

Putri Mayla - Rabu, 24 Februari 2021
Ilustrasi bahagia
Ilustrasi bahagia

Coba Journaling

Buatlah jurnal untuk merenungkan harimu dan memahami bagaimana perasaanmu tentang apa yang terjadi.

Merenungi peristiwa dan mengamati situasi yang terjadi pada hari itu bisa meredakan emosi tertentu. Oleh karena itu, carilah akar penyebab kebencian pada dirimu.

Saat kamu membuat jurnal setiap hari, kamu bisa mencari polanya dan menjadi lebih sadar bagaimana emosi kamu berubah.

Penelitian menunjukkan bahwa menulis ekspresif seperti yang dilakukan ketika membuat jurnal dapat membantu mengurangi tekanan psikologis.

Menantang pikiran negatif

Ketika kamu mulai lebih sadar akan emosi dan pemicunya, mulailah mengenali pikiran yang kamu miliki saat menghadapi peristiwa negatif.

Ajukan pertanyaan ke diri sendiri tentang apakah pikiran kamu realistis atau hanya terlibat dalam distorsi pikiran.

Cobalah melawan pengganggu batinmu dengan melawan suara hati dengan argumen yang berlawanan.

Bayangkan dirimu adalah sosok yang lebih kuat yang melawan pemikiran negatif di dalam pikiranmu.

Terapkan Self-compassion

Coba deh mulai terapkan self-compassion. Hal ini bisa berarti melihat sesuatu yang mungkin kita lupa, misalnya melihat hal-hal baik yang sudah kita capai.

Suatu hal buruk yang terjadi ke kita adalah wajar.; bukan berarti akhir dari segalanya.

Kalau kita bisa lebih baik ke diri sendiri, kita bisa membuka diri pada perasaan dan suara batin yang lebih positif.

Baca Juga: Pentingnya Self-Love, Kenali 5 Hal Ini untuk Bisa Mencintai Diri Sendiri

Sumber: Verywellmind
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini