Jadi Trending di Twitter, Ini Alasan BTS Nyanyikan Fix You dari Coldplay

Anna Maria Anggita - Rabu, 24 Februari 2021
Jadi Trending di Twitter, Ini Alasan BTS Nyanyikan Fix You dari Coldplay
Jadi Trending di Twitter, Ini Alasan BTS Nyanyikan Fix You dari Coldplay SBS

Parapuan.co - Kawan Puan apakah kamu adalah salah satu ARMY?

Kamu, pasti lagi senang banget nih. Soalnya, hari ini #FixYou yang dibawakan BTS sedang  trending di Twitter.

Diketahui, BTS memang menyanyikan lagu Fix You dari Coldplay di MTV Unplugged pada 24 Februari 2021.

Baca Juga: Sayang Keluarga, Jennifer Lopez Rayakan Ultah Anaknya dengan Cara Ini!

Melansir dari Koreaboo, ternyata beberapa anggota BTS merupakan fans berat dari Coldplay, dan salah satu lagu favorit mereka adalah Fix You.

V bahkan berharap jika suatu hari bisa bekerja bersama Coldplay lho, Kawan Puan, kita doakan semoga cita-citanya tercapai ya.

Enggak Cuma V aja, ternyata Jin dan Jimin diketahui memasukkan lagu Fix You di salah playlist Spotify mereka.

Representasi masa perjuangan BTS

Sebagai kejutan bagi para penggemarnya, ketujuh anggota BTS menyanyikan Fix You untuk ARMY.

Melansir dari Bandwagon Asia, Fix You punya arti sendiri bagi ketujuhnya.

Karena lagu tersebut adalah gambaran dari mereka sendiri saat melawati masa-masa sulit hingga akhirnya menjadi Boyband besar yang dikenal di seluruh dunia.

Enggak heran deh, pas dengerin BTS nyanyi Fix You, beneran bikin merinding ya, Kawan Puan?

Para personel BTS terlihat begitu menghayati lagu ini.

Baca Juga: Pengguna Ponsel Berbahagialah, Netflix Keluarkan Inovasi Terbaru untukmu

Semua perjuangan sulit ini lah yang telah mengantarkan V, Jin, Jimin, Suga, RM, Jungkook, dan J-Hope menuju kesuksesan.

Selain menyanyikan Fix You, dalam sesi MTV Unplugged, boyband K-Pop besar ini turut memamerkan vocal dan harmoni mereka dengan menyanyikan beberapa lagu lain BTS dari album BE di antaranya Dynamite, Life Goes On, dan Telepathy

Sebagai tambahan informasi lagu Fix You dirilis Coldplay hampir 16 tahun silam, tepatnya pada 2005 lalu.

Saat itu, lead vocal Coldplay, Chris Martin, lagu ini adalah lagu terpenting yang pernah ditulis oleh Chris Martin sendiri.

Baca Juga: Daft Punk Bubar, Simak 3 Lagu Andalan Mereka yang Wajib Ada di Playlist!

Dan, semenjak dirilisnya lagu band asal Inggris ini telah dicover sejumlah artis dari seluruh dunia, dan juga dibawakan di berbagai event, acara televisi dan film juga. (*)

 

Sumber: koreaboo.com,Tribunness.com,Bandwagon.asia
Penulis:
Editor: Tentry Yudvi Dian Utami