Dorce Gamalama Sempat Berjuang Melawan Penyakit Alzheimer, Apa Penyebab dan Gejalanya?

Dinia Adrianjara - Rabu, 16 Februari 2022
Dorce Gamalama
Dorce Gamalama Instagram/@dg_kcp

Penyakit Alzheimer merupakan gangguan neurologis progresif yang menyebabkan penyusutan otak (atrofi) hingga membuat sel-sel otak mati. 

Penyakit ini adalah salah satu penyebab umum dari demensia, di mana pengidapnya akan mengalami penurunan terus-menerus dalam berpikir.

Kondisi ini pun menyebabkan pengidap Alzheimer mengalami perubahan perilaku dan keterampilan sosial, yang mempengaruhi kemampuan seseorang beraktivitas secara mandiri.

Salah satu tanda seseorang mengidap Alzheimer misalnya cepat lupa akan peristiwa atau percakapan yang baru saja terjadi.

Seiring perkembangan penyakit, seseorang dengan penyakit Alzheimer juga mengalami gangguan memori dan kehilangan kemampuan untuk melakukan kegiatan sehari-hari.

Sejauh ini, beberapa obat-obatan bisa membantu memperlambat perkembangan gejala Alzheimer semakin parah. 

Selain itu, terapi juga bisa membantu penderita Alzheimer memaksimalkan fungsi tubuh untuk sementara waktu.

Baca Juga: Riwayat Penyakit Dorce Gamalama, Batu Ginjal hingga Meninggal karena Covid-19

Gejala

Sumber: Mayo Clinic,KOMPAS.com
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara

Viral di TikTok, Kenapa Minum Kopi Bisa Memicu Buang Air Besar?