Hari HAM Sedunia Diperingati 10 Desember, Ini Sejarah dan Temanya

Firdhayanti - Jumat, 10 Desember 2021
Hari HAM Sedunia diperingati setiap 10 Desember.
Hari HAM Sedunia diperingati setiap 10 Desember. smartboy10

Raja Cyrus membuat yang kemudian dikenal dengan Cyrus Cylinder.

Nah, Cycrus Cylinder ini dikenal dengan cikal bakal HAM, Kawan Puan. 

Catatan kuno ini sekarang telah diakui sebagai piagam HAM pertama di dunia, dan kini telah diterjemahkan ke dalam enam bahasa resmi PBB.

Isi ketentuannya paralel dengan empat artikel pertama DUHAM.

Tema Hari HAM Sedunia 2021

Dalam laman resmi PBB, pada tahun 2021 kali ini, Hari HAM Sedunia memiliki tema Equality: Reducing Inecualities, Advancing Human Rights. 

Tema ini berkaitan dengan kata 'kesetaraan' dan Pasal 1 dari DUHAM. 

Adapun pasal 1 tersebut berbunyi semua manusia dilahirkan bebas dan setara dalam martabat dan hak. 

Prinsip-prinsip kesetaraan dan non-diskriminasi merupakan inti dari hak asasi manusia.

Kesetaraan diselaraskan pula dengan Agenda 2030 dan pendekatan PBB yang ditetapkan dalam dokumen Shared Framework on Leaving No One Behind: Equality and Non-Discrimination at the Heart of Sustainable Development

Dalam dokumen tersebut, tertuang solusi dan penanganan mengenai bentuk-bentuk diskriminasi pada masyarakat rentan, antara lain perempuan, masyarakat adat, orang-orang keturunan Afrika, dan LGBTI. 

Kesetaraan, inklusi dan non-diskriminasi adalah pendekatan berbasis hak asasi manusia untuk pembangunan.

Hal ini merupakan cara terbaik untuk mengurangi ketidaksetaraan dan melanjutkan jalan menuju mewujudkan Agenda 2030.

Baca Juga: Hak Wanita Karir yang Bekerja Shift Malam Berdasarkan Undang-Undang

(*)

Sumber: un.org,Ham.go.id
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania