Jadwal dan Lokasi Vaksinasi Moderna di Jakarta, Rabu 13 Oktober 2021

Alessandra Langit - Rabu, 13 Oktober 2021
Jadwal vaksinasi Moderna di DKI Jakarta, 13 Oktober 2021
Jadwal vaksinasi Moderna di DKI Jakarta, 13 Oktober 2021 corona.jakarta.go.id

Parapuan.co - Kawan Puan, angka positif Covid-19 di DKI Jakarta kini sudah menurun, namun pemerintah meminta masyarakat untuk waspada akan hadirnya gelombang ketiga.

Demi mencegah adanya ledakan kasus akibat pelonggaran aturan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), pemerintah menargetkan vaksinasi ke seluruh lapisan masyarakat.

Jenis vaksin Moderna kini telah ditambahkan dalam daftar vaksinasi yang dapat diakses oleh masyarakat DKI Jakarta.

Dengan adanya vaksin Moderna, vaksinasi bagi mereka yang mempunyai komorbid atau kepentingan khusus pun dapat terbantu.

Setiap harinya, sentra vaksinasi dan rumah sakit di Jakarta menyediakan vaksin Moderna.

Baca Juga: Cara Lapor Kendala Sertifikat Vaksin Covid-19 di PeduliLindungi Lewat E-Mail

Vaksin Moderna disediakan untuk masyarakat umum yang berusia 18 tahun ke atas.

Buat Kawan Puan yang ingin memanfaatkan layanan ini, kamu hanya perlu mendaftarkan diri dengan mengunduh aplikasi Jakarta Kini (JAKI).

Aplikasi JAKI dapat diunduh secara gratis melalui gawai atau smartphone masing-masing.

Bagi pengguna Android, kamu bisa mendapatkannya di PlayStore.

Bagi pengguna iOS, kamu bisa mengunduhnya lewat Apple Store.

Melansir dari resmi corona.jakarta.go.id berikut ini lokasi dan jadwal vaksinasi Moderna di Jakarta hari ini, Rabu (13/10/2021).

Jakarta Barat

1.  Rumah Sakit PELNI, Palmerah

Layanan vaksinasi yang dibuka pukul 08.00 - 10.00 untuk dosis pertama.

Layanan vaksinasi yang dibuka pukul 10.00 - 12.00 untuk dosis kedua.

2. Rumah Sakit UKRIDA, Kebon Jeruk

Layanan vaksinasi yang dibuka pukul 10.00 - 11.00 untuk dosis kedua.

3. Universitas Mercu Buana, Meruya Selatan

Layanan vaksinasi yang dibuka pukul 08.00 - 10.00 untuk dosis kedua.

Baca Juga: Cara Scan Barcode Sertifikat Vaksin Covid-19 di PeduliLindungi untuk Masuk Mal

Jakarta Selatan

1. RSUD Mampang Prapatan

Layanan vaksinasi yang dibuka pukul 08.00 - 08.30 untuk dosis pertama

Layanan vaksinasi yang dibuka pukul 08.30 - 10.00 untuk dosis kedua.

2. Mayapada Hospital, Lebak Bulus

Layanan vaksinasi dibuka pukul 09.00 - 12.00 untuk dosis kedua.

Jakarta Pusat

1. Rumah Sakit Tarakan, Gambir

Layanan vaksinasi yang dibuka pukul 10.00 - 11.00 untuk dosis kedua.

Layanan vaksinasi yang dibuka pukul 11.00 - 12.00 untuk dosis kedua.

2. RSIJ Cempaka Putih, Cempaka Putih Timur

Layanan vaksinasi yang dibuka pukul 08.00 - 10.00 untuk dosis pertama.

Jakarta Utara

1. Puskesmas Kecamatan Cilincing, Cilincing

Layanan vaksinasi yang dibuka pukul 08.00 - 08.30 untuk dosis pertama.

Baca Juga: Ini Aturan Terbaru Kemenkes Terkait Vaksinasi bagi Penyintas Covid-19

Jakarta Timur

1. Gedung Gelanggang Remaja Pulogadung, Rawamangun

Layanan vaksinasi yang dibuka pukul 10.00 - 12.00 untuk dosis pertama.

Layanan vaksinasi dibuka pukul 09.00 - 11.00 untuk dosis pertama.

2. Puskesmas Kecamatan Kramatjati

Layanan vaksinasi yang dibuka pukul 08.00 - 11.00 untuk dosis kedua.

Kawan Puan, segera daftarkan dirimu lewat aplikasi JAKI untuk mendapatkan layanan ini.

Yuk kita dukung upaya pemerintah provinsi dalam mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah DKI Jakarta. 

(*)

Sumber: corona.jakarta.go.id
Penulis:
Editor: Linda Fitria