Viral di TikTok, 3 Tips Memudarkan Bekas Jerawat di Dada dan Punggung

Anna Maria Anggita - Selasa, 19 Maret 2024
Viral di TikTok, ini tips memudarkan bekas jerawat di dada dan punggung.
Viral di TikTok, ini tips memudarkan bekas jerawat di dada dan punggung. unomat

Parapuan.co - Menghilangkan bekas jerawat di dada dan punggung jadi salah satu topik perawatan tubuh viral di TikTok.

Berdasarkan video viral di TikTok dari akun @dr.ziee, dr. Yessica Tania selaku beauty educator pun menyatakan bahwa bekas jerawat di dada dan punggung bisa memengaruhi kepercayaan diri.

"Dulu tuh, aku sempat juga jerawatan di dada, bahu, punggung, waktu hamil, ya," kata dr. Yessica Tania melalui videonya yang viral di TikTok.

@dr.ziee #stitch @ALLIE CHEN ???????????????? PART 1498| apa ga capek kayak begini ? Bekas jerawat hitam atau pih di dada yang bikin mau pake baju ini itu malu, ketemu suami juga, tiap liat cermin miris sendiri. Lamaaa banget ilangnya Tapi aku uda melewati fase itu huhuhu… nih aku spill 2 tips yang aku lakuin ya supaya lebaran bisa glowing ! #edukazie #b#bekasjerawatt#tipsdrziebekasjerawathitam #pih #serunyaberbagi ♬ suara asli - dr. Yessica Tania

"Bekasnya itu lama banget ilangnya, dan pakai baju apa-apa enggak pede, ketemu suami jadi enggak pede," lanjutnya.

Dokter Yessica Tania pun mengaku bekas jerawat bisa hilang tanpa harus mengonsumsi obat.

"Aku spill yang aku lakukan, jadi dia bersih dalam waktu kurang dari setahun," terangnya.

Berikut ini tips memudarkan bekas jerawat di dada, punggung, dan bahu menurut dr. Yessica Tania:

1. Eksfoliasi

Langkah paling mudah yang bisa Kawan Puan lakukan untuk menghilangkan bekas jerawat yakni eksfoliasi.

Baca Juga: Viral di TikTok, Dokter Ungkap Mandi Sehari Sekali Sudah Cukup

"Pertama, eksfoliasi, lapisan kulit yang paling atas yang ada warna cokelat juga otomatis  lebih keliatan pudar," ucapnya.

Dokter Yessica Tania mengaku ia melakukan tahapan eksfoliasi kombinasi yakni menggunakan scrub dan chemicalmasing-masing seminggu sekali.

Berikut yang dipraktikkannya yakni scrub seminggu sekali di hari Senin dan chemical seminggu sekali pada hari Jumat.

2. Body Peeling

Menurut dr. Yessica Tania, jika Kawan Puan memiliki budget lebih, maka cobalah treatment di klinik.

Ia pun merekomendasikan Kawan Puan untuk menjajal body peeling di klinik.

"Kalau kamu ada budget lebih kamu juga bisa kaya body peeling di klinik itu," terangnya.

"Aku sempat kayak dua atau tiga kali body peeling di klinik itu harganya sekali treatment kaya ratusan ribu gitu," lanjutnya.

Baca Juga: Viral di TikTok, Berikut Ini Cara Merawat Postpartum Hair Loss Agar Tidak Sampai Botak

3. Pakai Niacinamide

Tips berikutnya yakni menggunakan serum yang dipakai di wajah untuk area badan.

"Terus ini yang orang tuh jarang tahu kalau tisnya, serum yang kamu biasanya pakai di wajah itu pakaiin di badan," tuturnya.

"Salah satu yang sering aku pakai itu yang ada kandungannya niacinamide, ya," tambah dr. Yessica Tania.

Pasalnya, menurutnya niacinamide kaya akan manfaat baik bagi kulit termasuk memudarkan bekar jerawat.

"Pertama bisa kontrol oil, kedua dia bisa anti inflamasi, meredakan jerawat yang kemerahan," ucapnya.

Selain itu, ada manfaat ketiga dari niacinamide, yakni dapat mencerahkan bekas-bekas jerawat.

Apabila Kawan Puan tertarik mencoba niacinamide untuk badan, dr. Yessica Tania menyarankan kenakan kadar yang AHA tinggi.

"Jadi kalau di badan gitu biasanya aku langsung yang agak tinggi masih oke ya, kayak empat, lima, 10 persen masih oke," tutupnya.

Baca Juga: Viral di Tiktok, Ternyata Begini Tips Memakai Tretinoin untuk Mengatasi Jerawat

(*)

Sumber: TikTok
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania

Sejarah dan Evolusi Pengembangan Sunscreen dari Masa ke Masa