3 Pertanyaan Sederhana Ini Buat Pernikahan Lebih Romantis, Apa Saja?

Tim Parapuan - Minggu, 11 Februari 2024
Pertanyaan sederhana untuk membuat pernikahan lebih intim.
Pertanyaan sederhana untuk membuat pernikahan lebih intim. (Freepik)

Melalui obrolan ringan, masalah yang terpendam biasanya akan mengalir keluar dan menemukan solusinya sendiri. 

2. Apakah Kita Merasa Dicintai saat Berkomunikasi?

Pertanyaan tak hanya dilontarkan untuk mempertahankan hubungan yang baik saja, tetapi harus ada perasaan tulus di dalamnya.

Perasaan tersebut harus didasari oleh keinginan Kawan Puan untuk membina hubungan yang lebih dalam dengan pasangan.

Untuk membuat perasaan dicintai lebih hidup, Kawan Puan bisa berkomunikasi dengan pasangan sambil berpelukan.

3. Apakah Kita Saling Meminta Maaf dan Bertanggung Jawab?

Jangan pernah gengsi dalam menyampaikan rasa maaf kepada pasangan, sebab dari situ pasangan merasa dirinya dihargai.

Begitu pula dengan tanggung jawab, penting bagi hubungan untuk ada saling peduli dan memiliki di dalamnya.

Selain itu, Kawan Puan juga harus berani mengakui kesalahan dan belajar dari kesalahan tersebut. 

Baca Juga: Ini 3 Tips Komunikasi yang Dibutuhkan Berbagai Love Language

Pada dasarnya, pasangan yang mampu sama-sama belajar dari kesalahan, akan menjadikan pernikahan lebih intim.

Intinya, untuk menambah kedekatan dalam hubungan, harus adanya obrolan dua arah yang efektif.

Hal tersebut untuk menengahi segala perbedaan dan menciptakan solusi, serta mempertahankan apa yang baik dari hubungan.

Baca Juga: 5 Hal yang Diinginkan Suami dari Istri Tapi Tidak Pernah Diungkapkan

(*)

Josephine Christina Arella/PARAPUAN

Sumber: yourtango.com
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini