3 Sinopsis Drakor Tayang Netflix Hasil Adaptasi Webtoon, Ada Doona!

Saras Bening Sumunar - Rabu, 25 Oktober 2023
Sinopsis drakor Doona! diadaptasi dari Webtoon.
Sinopsis drakor Doona! diadaptasi dari Webtoon. Instagram/netflixid

Parapuan.co - Ada banyak sinopsis drakor yang tayang di platform Netflix.

Mulai dari genre romantis, thriller, hingga misteri bisa kamu saksikan di layanan streaming satu ini.

Bukan itu saja, ada pula drama Korea adaptasi dari Webtoon yang tak kalah fenomenal dan banyak ditonton.

Lantas, apa saja sinopsis drakor tayang Netflix yang diadaptasi dari Webtoon?

Mengutip dari laman Kompas.comberikut ulasan lengkapnya.

1. Doona!

Doona! merupakan drama Korea yang dirilis 20 Oktober lalu di Netflix.

Alur cerita Doona! diadaptasi dari Webtoon karya Mon Songa yang berjudul The Girl Downstairs (Doona!).

Drama Korea satu ini cukup fenomenal dan dinantikan penayangannya.

Baca Juga: Sebelum Nonton Sinopsis Drakor Doona!, Yuk Simak Dulu 5 Hal Ini

Terlebih Bae Suzy dan Yang Se Jong didapuk menjadi pemeran utama drama Korea ini.

Sinopsis drakor Doona! sendiri menceritakan tentang kehidupan Lee Won Jun (Yang Se Jong) yang merantau ke Seoul, Korea Selatan, untuk melanjutkan pendidikannya.

Kehidupan Lee Won Jun kemudian berubah ketika dirinya pindah di sebuah rumah bersama.

Rupanya, di rumah bersama itu Lee Won Jun bertemu dengan sosok perempuan bernama Lee Doona (Bae Suzy).

2. Mask Girl

Alur certita Mask Girl juga diadaptasi dari sebuah Webtoon dengan judul yang sama karya Mae Mi dan Hee Se.

Drama ini dirilis di Netflix sejak 18 Agustus 2023 lalu dengan total tujuh episode.

Drakor Mask Girl sendiri menceritakan tentang kisah Kim Mo Mi yang bercita-cita sebagai penyanyi.

Baca Juga: Mulai Tayang Hari Ini, 4 Fakta Menarik Sinopsis Series Mask Girl

Namun, karena penampilan fisiknya Kim Mo Mi terpaksa harus mengubur mimpi itu.

3. Bloodhounds

Terakhir ada drama Korea Bloodhound yang dirilis Juni 2023 lalu di Netflix.

Drama ini sendiri merupakan hasil adaptasi Webtoon dengan judul yang sama karya Jung Chan.

Singkatnya, Bloodhounds menceritakan tentang Gun Woo (Woo Do Hwan) seorang petinju yang andal.

Di sisi lain, ibu Gun Woo terlilit hutang dengan nominal yang cukup besar pada rentenir.

Demi menutupi utang ibunya, Gun Woo harus berhenti menjadi petinju dan mencari pekerjaan.

Kawan Puan, itu tadi sinopsis drakor adaptasi Webtoon yang tayang di Netflix. Mulai dari Doona! hingga drakor Bloodhounds.

Jadi drakor mana nih yang sudah kamu tonton?

Baca Juga: Sinopsis Series Bloodhounds, Drakor Woo Do Hwan yang Tayang di Netflix

(*)