Bukan Hanya Harus Jago Merias, Ini Tips Sukses Jadi MUA di Surabaya

Citra Narada Putri - Kamis, 24 Agustus 2023
Tips jadi makeup artist.
Tips jadi makeup artist. (kohei_hara/Getty Images)

“Kalau tren makeup di Surabaya itu dibagi jadi dua. Yaitu makeup bold yang untuk tradisional dan makeup ala Chinese atau Korean look,” papar Putu.

Bukannya tanpa alasan, karena banyak orang Surabaya yang merupakan keturunan Chinese, sehingga membuat tampilan tren makeup ala perempuan China atau Korea juga digemari. 

Di sisi lain, ia juga mengingatkan para makeup artist untuk selalu update dengan tren riasan yang sedang digemari masyarakat.  

“Jangan pernah berhenti untuk belajar, karena setiap tahun itu akan ada inovasi baru. Perubahan makeup juga secara signifikan sekali bisa berubah. Bahkan ada yang trennya berubah ke masa jadul juga,” jelasnya.  

Memahami tren makeup yang sedang digemari para beauty enthusiast akan membuat para makeup artist lebih bisa diterima pasar.

Bahkan, ia juga menyarankan untuk para makeup artist agar memahami tren riasan berdasarkan golongan orangnya.

Misal, generasi muda menyukai tampilan riasan yang simpel tapi flawless, sementara para ibu-ibu pejabat menggemari makeup bold tapi tetap elegan. 

Memiliki Ciri Khas

Di tengah persaingan makeup artist yang sangat ketat, menurut Putu penting bagi para perias untuk memiliki ciri khas sendiri.

Baca Juga: Ini Cara Pilih dan Pakai Foundation ala MUA Marlene Hariman agar Makeup Terlihat Flawless