Sukses Bangun Brand Kecantikan Lokal dalam Setahun, Ini Kisah Sherry Winata

Citra Narada Putri - Selasa, 1 Agustus 2023
Sherry Winata, founder brand kecantikan lokal Colleen Beaute.
Sherry Winata, founder brand kecantikan lokal Colleen Beaute. (Dok. Pribadi Sherry Winata)

Kendati demikian, sosok wirausahawan muda seperti Felicya Angelista dan Liana Lie, yang sudah lebih dulu terjun ke dunia bisnis kecantikan, menjadi panutan Sherry untuk melakukan hal yang sama.

“Saya ingin membuat produk dari brand saya sendiri, untuk saya pakai dengan kualitas terbaik dan bisa dipakai juga oleh masyarakat Indonesia,” ujarnya.

Tapi tentunya, mendirikan bisnis bukanlah berarti berjalan semulus yang diharapkan, karena ada banyak tantangan yang harus dihadapi oleh Sherry.  

Pasalnya, sebagai brand lokal baru, tentunya Sherry harus bekerja ekstra  keras untuk memperkenalkan produknya ke masyarakat luas. 

Bukannya tanpa alasan, kini pasar produk kecantikan semakin besar dan kompetitif.  

Tak jarang dirinya juga harus merugi lantaran ada kendala dalam proses pengiriman produk ke luar kota.

Misalnya, ketika dirinya mengirim produk dari pabrik di Jakarta menuju Medan, banyak yang mengalami kerusakan.

Belum lagi ketika harus berhadapan dengan customer yang beragam, Sherry terkadang juga mengalami beberapa permasalahan. 

Namun, dukungan dari keluarga dan teman-temannya membuat Sherry berkecil hati.

Baca Juga: Serba Pink, Ini Brand Lokal yang Rilis Koleksi Barbie hingga Viral di TikTok