Tanda-Tanda Pasangan Tidak Memprioritaskanmu dan 7 Cara Mengatasinya

Arintha Widya - Selasa, 16 Mei 2023
ilustrasi tanda pasangan tidak memprioritaskanmu dan cara mengatasinya
ilustrasi tanda pasangan tidak memprioritaskanmu dan cara mengatasinya PixelsEffect

Parapuan.co - Kawan Puan merasa diabaikan pasangan dan tidak menjadi prioritasnya?

Cari tahu dulu apakah sikapnya benar merupakan tanda bahwa ia tidak memprioritaskanmu atau tidak.

Dengan memastikan hal tersebut, barulah kamu bisa melakukan sejumlah langkah untuk mengatasinya.

Untuk itu, ketahui tanda-tanda pasangan tidak memprioritaskanmu dan cara mengatasinya seperti dikutip dari Marriage di bawah ini!

Tanda-Tanda Pasangan Tidak Memprioritaskanmu

1. Pasangan Selalu Fokus Bekerja

Tanda pertama adalah ketika pasangan selalu fokus bekerja dan sering membuatmu menunggu di rumah.

Bahkan untuk membalas pesan atau menerima panggilan telepon darimu saja sampai tak sempat saking sibuknya.

2. Tidak Meluang Waktu Untukmu

Baca Juga: Tips Jalani Hubungan Cinta yang Sehat Lewat Quality Time dengan Pasangan

Kedua, mereka tidak meluangkan waktu untukmu karena waktunya sudah banyak tersita untuk mengurus hal lain.

Untuk tanda ini, pasangan mungkin saja tidak sadar dirinya sampai mengabaikanmu dan tidak meluangkan waktunya.

3. Mereka Selalu Mengecewakanmu

Tanda berikutnya yaitu ketika pasangan sering membuatmu merasa kecewa.

Entah itu mengabaikan pesanmu, tidak menanggapi saat kamu ajak mengobrol karena sibuk dengan ponsel, atau langsung tidur sepulang kerja lantaran kelelahan.

4. Tidak Membuat Rencana Bersamamu

Pasangan yang tidak memprioritaskanmu tidak pernah mengajakmu membuat rencana liburan atau sebatas kencan santai di rumah.

Padahal dalam kehidupan berumah tangga, pasangan suami istri perlu selalu merencanakan kegiatan berdua.

5. Menempatkan Orang Lain di Atasmu

Baca Juga: 4 Kunci agar Hubungan Asmara Berjalan Bahagia, Selesaikan Hal Ini

Tanda kelima, yaitu ketika mereka menempatkan orang tertentu lainnya di atasmu.

Bisa klien, atasan di tempat kerja, atau anggota keluarganya. Siapa pun itu dan bukan kamu.

Cara Mengatasi Jika Pasangan Tidak Memprioritaskanmu

Apabila pasangan tidak memprioritaskanmu dan mempunyai tanda-tanda di atas, lakukan ini:

1. Sampaikan apa yang kamu rasakan dan jujurlah padanya tentang itu.

2. Mintalah pasangan untuk meluangkan waktunya setiap hari meski hanya beberapa menit saja dari 24 jam miliknya.

3. Belajarlah melakukan me time dan self care untuk menjaga keseimbangan emosional dan mentalmu.

4. Meskipun kamu dan pasangan tidak bisa menghabiskan 24 jam bersama, gunakanlah waktu yang singkat untuk sesuatu yang berkualitas.

5. Pasangan mungkin punya alasan tertentu atau tidak sadar dirinya tidak memprioritaskanmu, jadi mengertilah posisinya juga.

6. Dapatkan support system lain sebagai tempatmu bercerita, bisa teman atau terapis profesional.

7. Jangan membencinya dan ajaklah ia bekerja sama mencari solusi agar tidak ada satu pihak yang merasa diabaikan kebutuhannya.

Nah, itulah tanda dan cara mengatasi jika pasangan tidak memprioritaskanmu. Semoga berguna, ya.

Baca Juga: Simak, 5 Tips Atasi Masalah Psikologis Usai Tahu Pasangan Selingkuh

(*)

Sumber: Marriage
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati