Lebaran 2023, Ini Cara Membersihkan Rumah Usai Dipakai Kumpul Keluarga

Arintha Widya - Senin, 24 April 2023
Ilustrasi cara membersihkan rumah usai dipakai kumpul keluarga Lebaran 2023
Ilustrasi cara membersihkan rumah usai dipakai kumpul keluarga Lebaran 2023 whyframestudio

Parapuan.co - Kawan Puan, menjaga kebersihan rumah usai Lebaran 2023 sangat penting, terlebih jika rumahmu menjadi tempat berkumpul keluarga besar.

Tentunya membersihkan rumah setelah Lebaran 2023 tak cukup dengan menyapu dan mengepelnya saja.

Mengingat banyaknya orang berkumpul di Lebaran 2023 dan berbagai aktivitas yang dilakukan di rumah, membersihkannya tidak bisa sembarangan.

Lantas, bagaimana cara membersihkan rumah usai Lebaran? Berikut rinciannya sebagaimana dikutip dari Real Homes via Kompas.com!

1. Kumpulkan Semua Sampah

Hal pertama yang wajib kamu lakukan adalah membersihkan sampah berserakan di rumah dan mengumpulkannya.

Bersihkan setiap sampah yang ada, mulai dari botol kosong, kaleng soda, kertas, bungkus makanan, dan sebagainya.

Cek juga apakah ada peralatan makanan tambahan yang dipakai anggota keluargamu dan dibiarkan berserakan.

Pastikan setiap sudut ruangan bersih, tidak ada sampah maupun peralatan makan kotor yang tertinggal.

Baca Juga: Awas Melukai, Ini 4 Cara Aman Membersihkan Sampah Beling

2. Tentukan Prioritas Ruangan yang Akan Dibersihkan

Kedua, tentukan prioritas ruangan mana yang akan kamu bersihkan terlebih dulu.

Akan lebih baik kalau membersihkan ruangan yang paling jauh dari dapur terlebih dulu.

Dengan begitu, kamu tidak akan mondar-mandir membersihkan satu ruangan dan malah membuat ruangan lain kotor.

Bersihkan ruangan di dalam rumah sesuai urutan prirotas, kemudian teliti kembali setiap ruangan apakah sudah benar-benar bersih atau belum.

Hal terpenting, ruangan sudah bebas dari sampah. Untuk membersihkan detail lain di perabot bisa kamu lakukan setelah semua sampah dibereskan.

3. Bersihkan Ruangan dengan Teliti

Setelah memastikan semua sampah berada di luar rumah, bersihkan setiap ruangan dengan teliti dari noda dan kotoran yang menempel.

Agar maksimal, jangan pindah ruangan lain dulu sebelum ruang yang sedang kamu bersihkan bersih maksimal.

Baca Juga: 5 Tips Cepat Membereskan Rumah yang Berantakan dengan Mudah

Bila sudah, jangan lupa membersihkan area teras rumah karena lokasi tersebut banyak digunakan untuk berkumpul dan mengobrol.

Sesudah teras rumah, kamu bisa membersihkan dapur. Saat membersihkan dapur, pastikan kompor dan meja makan bersih.

Semprotkan cairan pembersih khusus bila perlu agar bekas masakan, minyak, dan sebagainya dapat terangkat.

Kemudian, pel lantai dapur dengan air hangat supaya tidak licin.

Begitu semua selesai, barulah kamu dapat membersihkan toilet dan kamar mandi.

Terakhir, buang sampah yang sudah kamu kumpulkan ke tempat pembuangan sampah.

Bahkan jika kurang yakin dengan kebersihan rumah setelah kamu membersihkannya, kamu dapat mengulang menyapu area lantai sekali lagi.

Itulah beberapa cara membersihkan rumah usai Lebaran 2023. Semoga berguna, ya!

Baca Juga: 5 Aturan Membersihkan Rumah untuk Perempuan Sibuk, Apa Saja?

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania