4 Olahraga untuk Penderita Penyakit Ginjal, Tingkatkan Kualitas Hidup

Maharani Kusuma Daruwati - Sabtu, 11 Maret 2023
Manfaat jalan kaki jadi salah satu olahraga yang baik untuk kesehatan ginjal.
Manfaat jalan kaki jadi salah satu olahraga yang baik untuk kesehatan ginjal. Freepik

Parapuan.co - Hari Ginjal Sedunia diperingati setiap tahunnya pada 10 Maret.

Peringatan Hari Ginjal Sedunia ini dilakukan untuk mengingatkan kita akan pentingnya menjaga kesehatan ginjal.

Bertepatan dengan Hari Ginjal Sedunia ini, ada baiknya Kawan Puan tahu cara menjaga kesehatan ginjal dengan baik.

Salah satunya adalah dengan melakukan olahraga yang pas untuk para penderita penyakit ginjal.

Olahraga untuk penderita ginjal ini baik untuk meningkatkan kualitas hidup mereka.

Apeksha Ekbote, Kepala Ahli Diet dari jaringan dialisis NephroPlus, menggarisbawahi beberapa latihan dasar dan sederhana untuk pasien ginjal agar tetap bugar dan menjaga kesehatan ginjal hingga tubuh yang sehat.

“Sebagai ahli diet khusus untuk perawatan dan manajemen ginjal di seluruh negeri, saya menyarankan bahwa aktivitas fisik harus diintegrasikan ke dalam perawatan klinis pasien penyakit ginjal. Sangat penting untuk berbicara dengan ahli nefrologi tentang latihan apa yang dapat dilakukan dengan aman dan juga durasi aktivitasnya. Mulailah perlahan dan kemudian secara bertahap tingkatkan durasi dan intensitasnya. Tolong jangan berlebihan. Hentikan segera jika kamu merasakan tanda-tanda tidak nyaman, kelelahan berlebihan, terengah-engah, sesak napas, dll,” kata Ekbote, seperti dikutip dari Health Shots.

Banyak pasien cuci darah berpikir mereka tidak bisa melakukan olahraga dasar apapun karena kondisinya tidak 'normal'.

Namun, itu tidak benar, dan bahkan sedikit olahraga teratur dalam waktu singkat seperti 15 hingga 20 menit dapat membantu mereka merasa lebih baik.

Baca Juga: 5 Cara Mudah Jaga Kesehatan Ginjal Selain Cukupi Kebutuhan Cairan

Sumber: Health Shots
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati