Olimpiade Musim Dingin, Para Atlet Tampil Memukau di Indonesia Ice Skating Open 2023

Maharani Kusuma Daruwati - Selasa, 31 Januari 2023
Kejuaraan ice skating di Indonesia.
Kejuaraan ice skating di Indonesia. Dok. BX Rink

Belakangan arena skating juga mulai mudah ditemukan di Indonesia kendati jumlahnya belum masif. Penempatan arena tersebut sebagian besar berlokasi di pusat perbelanjaan, sehingga mempermudah akses masyarakat yang ingin mencoba bermain seluncur di atas es.

“Kami berharap agar arena-arena ice skating di Indonesia bisa mendapatkan dukungan dari pemerintah, sehingga olahraga ini bisa lebih bermasyarakat,” tandas Wiwin.

Seluncur indah menjadi salah satu jenis cabang olahraga cukup popular di olimpiade olahraga musim dingin yang mempertandingkan para atlet berseluncur di atas es.

Mereka memperagakan kemahiran berselancar secara atletis dan estetik dengan kostum dan gerakan pemain (skater) yang indah. Mulai dari freestyle lompatan, putaran, lifts, sikap anggun, hingga gerakan kaki atau footwork diiringi musik yang menawan.

Malaika Khadija Fatiha (12 tahun), salah satu atlet skating muda berbakat yang telah mengikuti banyak perlombaan seluncur indah tingkat nasional. Ia merasa senang dan bangga bisa berlaga kembali di kompetisi IISO tahunan.

Khadija, mengikuti lima kategori antara lain open platinum, spotlight, surprise, team surprise dan team comp 9.

“Aku senang banget bisa ikutan lagi IISO. Tahun ini aku fokus di open platinum karena lebih ke teknik jadi bisa menambah jam terbang juga untuk persiapan ajang internasional. Jadi, next competition pasti lebih baik lagi,” tutur remaja kelas 1 Sekolah Menengah Pertama (SMP) ini.

Malaika Khadija Fatiha (12), salahbsatu atlet Ice Skating muda dan berbakat di Kategori Figure Skating (Seluncur Indah), dan menjadi salah satu pemenang Indonesia Ice Skating Open 2023, sekaligus sukses menyabet penghargaan Most Promising Skaters di Olimpiade Indonesia Ice Skating Open 2023, tengah
Malaika Khadija Fatiha (12), salahbsatu atlet Ice Skating muda dan berbakat di Kategori Figure Skating (Seluncur Indah), dan menjadi salah satu pemenang Indonesia Ice Skating Open 2023, sekaligus sukses menyabet penghargaan Most Promising Skaters di Olimpiade Indonesia Ice Skating Open 2023, tengah Dok. BX Rink

Untuk mendapatkan performa terbaik, Khadija melakukan berbagai persiapan, salah satunya dengan rutin latihan fisik.

“Dari Desember (2022) sudah latihan keras supaya bisa tambah elemen lagi. Contoh, dulu aku ngga bisa double excel, sekarang bisa,” aku gadis manis yang sukses menyabet gelar Most Promising Skater di IISO 2023 ini.

Kejuaraan IISO diperkenalkan oleh Bintaro Jaya Xchange Rink sejak 2014. Sempat berhenti sebentar akibat pandemi Covid-19 pada 2021, namun sejak 2022 lalu kembali dihelat.

Adanya kompetisi ini juga diharapkan dapat menjadi salah satu upaya mendorong olahraga musim dingin Indonesia yang masih tergolong baru di Tanah Air.

“Tantangan saat ini adalah mempromosikan olahraga sebagai suatu ‘healthy lifestyle’ kepada generasi muda. Maka itu, melalui sosial media kami mengudakasi atlet-atlet muda bahwa olahraga tidak hanya membuat badan sehat tapi juga merupakan kegiatan cool dan keren,” pungkas Wiwin.

BX Rink sendiri menjadi salah satu fasilitas olahraga di Bintaro Jaya Xchange Mall. Beroperasi sejak 2013, BX Rink dilengkapi ice rink seluas 1.320 m2 dan 1,000 m2 fasilitas pendukung seperti skate rental, locker, first aid, hingga snack bar.

Baca Juga: Baik untuk Jantung, Ini 3 Manfaat Kesehatan Rutin Bersepeda

(*)

 

Manfaat Padel bagi Kesehatan Tubuh yang Jadi Olahraga Viral di TikTok