Mengenal 5 Istilah Makeup yang Sering Dikatakan Beauty Vlogger, Apa Itu Ashy?

Anna Maria Anggita - Senin, 7 November 2022
Istilah dalam dunia makeup
Istilah dalam dunia makeup sorrapong

Parapuan.co - Kawan Puan, apakah saat ini kamu tengah belajar makeup? Kabar baiknya, saat ini ada banyak sumber untuk belajar makeup.

Salah satu media untuk belajar makeup yang bisa Kawan Puan manfaatkan adalah dari video dari para beauty vlogger yang tersebar di dunia maya.

Di dalam video tersebut, sering kali para beauty vlogger mengatakan istilah makeup yang mungkin kurang dipahami oleh para pemula.

Tak perlu bingung, mengutip dari Stylo.ID, berikut ini berbagai istilah makeup beserta artinya agar Kawan Puan yang tengah belajar makeup makin paham!

1. Ashy

Ashy merupakan istilah dari warna base makeup seperti foundation, bb cream, concealer dan bedak membuat kulit jadi terlihat menjadi keabu-abuan.

Jadi kalau ada yang mengatakan ashy berarti warna base makeup yang digunakan tidak cocok dengan warna kulit.

2. Buildable 

Buildable merujuk pada kondisi suatu makeup yang digunakan secara berlapis itu tampak bagus.

Baca Juga: Urutan Memakai Makeup dengan Benar, Cushion atau Concealer Dulu?

Sumber: stylo.grid.id
Penulis:
Editor: Arintya