Semprotkan Parfum di 7 Titik Ini Jika Ingin Aromanya Awet Seharian

Ardela Nabila - Sabtu, 29 Oktober 2022
Titik semprot parfum agar wanginya tahan lama.
Titik semprot parfum agar wanginya tahan lama. Liudmila Chernetska

Parapuan.co - Saat memakai parfum, tentunya kita ingin aroma wangi dari parfum tersebut bisa awet seharian, terutama saat beraktivitas.

Namun, tak jarang baru beberapa jam usai disemprotkan, aroma tersebut sudah hilang dari tubuh dan kamu pun harus menyemprotkan ulang parfum tersebut.

Sementara jenis parfum yang dipilih memang memengaruhi ketahanan aromanya, namun sebenarnya area di mana kamu menyemprotkan parfum tersebut juga tak kalah penting.

Apabila Kawan Puan ingin parfum yang kamu pakai bisa awet sepanjang hari, sebaiknya jangan pernah melewatkan tujuh titik ini, seperti dikutip dari L’Oréal Paris USA.

1. Leher

Kawan Puan mungkin sudah tahu bahwa kamu harus menyemprotkan parfum di area sekitar leher.

Menyemprotkan parfum pada area sekitar leher bisa menjaga aroma parfum agar kamu pun bisa wangi sepanjang hari.

2. Rambut

Ingin parfum lebih tahan lama lagi? Kawan Puan bisa menyemprotkan parfum rambut yang memang diformulasikan khusus bagi rambut.

Baca Juga: Mengenal 3 Jenis Parfum yang Wanginya Tahan Lama, Fresh Seharian

Menggunakan parfum rambut bisa membantu agar batang rambut lebih wangi, dengan begitu bisa menunjang wewangian yang Kawan Puan aplikasikan di kulit.

Hanya saja saat menggunakan parfum di rambut, pastikan kamu memilih produk yang memang dibuat khusus agar tidak menyebabkan kerusakan pada batang rambut.

3. Bagian dalam Siku

Area dengan denyut nadi atau titik pulse merupakan kunci utama yang harus kamu fokuskan saat mengaplikasikan parfum di kulit.

Hal ini dikarenakan area tersebut memberikan panas yang membuat aroma parfum menjadi lebih kuat.

Salah satu titik dengan denyut nadi yang tak boleh Kawan Puan lewatkan adalah area dalam siku yang bisa kamu semprotkan parfum agar wanginya lebih awet.

4. Belakang Telinga

Titik dengan denyut nadi lainnya yang perlu kamu aplikasikan parfum adalah area belakang telinga.

Jika ingin aroma parfum lebih tercium, khususnya ketika kamu berinteraksi dengan orang lain, jangan lupa untuk menyemprotkannya di area yang satu ini, ya!

Baca Juga: Hindari 4 Kesalahan Pemakaian Parfum yang Bikin Aromanya Cepat Hilang

5. Belakang Lutut

Bukan hanya bagian atas tubuh saja yang terdapat denyut nadi, di bagian bawah pun, tepatnya bagian belakang lutut ada titik denyut nadi yang bisa kamu semprotkan.

Kawan Puan mungkin tidak pernah berpikir untuk mengaplikasikan parfum di area yang satu ini, tetapi mulai sekarang kamu bisa mulai coba menerapkannya.

Denyut nadi yang ada di bagian belakang lutut juga bisa membuat aroma parfum menjadi makin kuat.

Jadi apabila kamu mengenakan pakaian pendek seperti rok atau dress dengan panjang di atas lutut, jangan lupa menyemprotkan titik ini dengan parfum.

6. Pakaian

Selain menyemprotkan parfum di kulit, kamu sebenarnya juga perlu mengaplikasikan parfum pada pakaian, lo.

Bahan pakaian biasanya bisa menyerap dan menjaga aroma parfum, bahkan lebih lama daripada kulit.

Baca Juga: Mengenal Extrait de Parfum, Jenis Parfum dengan Aroma Lebih Tahan Lama

Maka dari itu, jangan pernah lupa untuk menyemprotkan parfum pada pakaian, kecuali kamu memakai pakaian yang terbuat dari bahan mudah berbekas seperti sutra.

7. Pergelangan Tangan

Selanjutnya ada pergelangan tangan yang merupakan area umum untuk dipakaikan parfum karena juga terdapat denyut nadi.

Namun saat menyemprotkan parfum di area ini, sebaiknya lebih berhati-hati saat mencuci tangan agar aromanya tidak mudah hilang.

Itu tadi berbagai titik penting yang bisa Kawan Puan semprotkan parfum jika ingin aromanya tahan lama sepanjang hari. (*)

Sumber: lorealparisusa.com
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh

Viral di TikTok, Ini 4 Manfaat Berhenti Merokok bagi Kondisi Kulit