5 Manfaat Baking Soda untuk Tanaman Sayur yang Jarang Diketahui

Saras Bening Sumunar - Jumat, 30 September 2022
Manfaat baking soda untuk tanaman sayur.
Manfaat baking soda untuk tanaman sayur. Geo-grafika

Parapuan.co - Kawan Puan, siapa yang tak mengenal bahan dapur baking soda.

Baking soda merupakan bahan dapur yang sering dimanfaatkan sebagai bahan masakan atau produk pembersih.

Tak hanya itu, ternyata baking soda juga bisa dimanfaatkan untuk tanaman sayur lho.

Melansir dari laman Kompas.comberikut ini sederet manfaat baking soda untuk tanaman sayur.

Lantas, apa saja manfaatnya? Yuk simak!

1. Mengusir Tikus

Manfaat pertama baking soda untuk tanaman sayur adalah mengusir tikus.

Baking soda dapat membantu mencegah tikus menyerang tanaman sayur.

Taburkan baking soda di sekeliling tanaman sayur.

Baca Juga: Cuma 2 Bahan, Ini Cara Membersihkan Casing Handphone yang Menguning