Cuma dengan Satu Klik, KoinWorks Bantu UMKM Dapat Pinjaman Modal Usaha

Dinia Adrianjara - Minggu, 4 September 2022
Membangun bisnis UMKM
Membangun bisnis UMKM ArLawKa AungTun

Hingga kini, sudah lebih dari Rp 13 triliun total pembiayaan yang didistribusikan lewat KoinWorks kepada UMKM di seluruh Indonesia.

Dengan dana ini, para UMKM berhasil mengembangkan usahanya, bahkan dengan pendapatan hingga rata-rata Rp 70 juta per bulan.

"Kami berharap semakin banyak UMKM yang terdorong untuk mengambil langkah dalam mencapai potensi terbaik mereka, lewat KoinWorks sebagai financial partner," ungkap Benedicto.

Di awal tahun 2022, KoinWorks telah menerima pendanaan seri C sebesar Rp1,6 triliun.

Dari pendanaan itu, KoinWorks merilis KoinWorks NEO, yakni layanan keuangan terintegrasi untuk manajemen bisnis UMKM.

Salah satu pelaku UMKM yang juga pengguna KoinWorks adalah Ridwan Mualik. Ia menjalankan bisnis konveksi pakaian bernama Busana Kreasi Bangsa.

Ridwan mengatakan bahwa KoinWorks membantu bisnisnya berkembang selama pandemi.

“Mengajukan pinjaman menggunakan KoinWorks sangat mudah, sehingga kami segera bisa melihat bisnis berkembang pesat terutama di hari-hari awal pandemi.

Baca Juga: Ini 3 Keuntungan Layanan Transfer Gratis Bagi Para Pelaku UMKM

"Dengan pembiayaan yang diberikan, kami mampu meningkatkan produksi, dan menambah klien secara bersamaan. Saat ini, kami sudah memiliki 370 klien,” kata Ridwan.

Memasuki usia 6 tahun, KoinWorks pun meluncurkan kampanye 'Satu Klik untuk Wujudkan Impian'.

Kampanye inti bertujuan membantu pengguna dan masyarakat mencapai target keuangan untuk mewujudkan finansial baik bisnis maupun pribadi,

Semua ini bisa diwujudkan dengan satu klik lewat aplikasi KoinWorks.

Jadi jika Kawan Puan adalah pelaku UMKM atau baru akan memulai bisnis dan butuh modal, bisa mencoba layanan yang disediakan lewat KoinWorks, ya! (*)

Sumber: Liputan
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara