Ini Kata Dokter tentang Tren Pakai Obat Gatal sebagai Primer yang Viral di TikTok

Citra Narada Putri - Senin, 25 Juli 2022
Kata dermatologis tentang pakai obat gatal oles sebagai primer yang viral di tiktok.
Kata dermatologis tentang pakai obat gatal oles sebagai primer yang viral di tiktok. jacoblund/iStockphoto

Setelah memraktekkan tips makeup yang viral di TikTok tersebut, beberapa beauty enthusiast mengaku bahwa wajah mereka terasa lebih halus dan pori-pori mengecil. 

Selain itu, beberapa di antaranya juga merasa kulitnya menjadi 'super matte' pasca mengoleskan calamine lotion tersebut. 

@missaorion Before/After ???????? #calaminelotion #calamineprimer #beforeandafter #LENOVOJUSTBEYOU #explore #fypシ #fyp #makeuptutorial #makeup #beautyblogger #makeupblogger ♬ original sound - Ase Smith

Walau tips makeup ini disukai oleh banyak orang di TikTok, namun ternyata cara ini justru tidak disarankan oleh para ahli. 

Para ahli mengingatkan bahwa menerapkan cara ini bisa berdampak buruk dalam jangka panjang.

"Tidak masuk akal menggunakan calamine lotion dan berisiko mengeringkan kulit serta merusak skin barrier," ujar Azadeh Shirazi, dermatologis di San Diego, seperti melansir dari The Washington Post

Shirazi yang juga suka mengedukasi beauty enthusiast pengguna TikTok pun berusaha menjelaskan bahwa penting untuk mengetahui terlebih dahulu kandungan yang ada dalam calamine lotion sebelum digunakan sebagai primer

"Penggunaan (calamine lotion) yang berlebihan bisa menyebabkan iritasi parah dan memperparah bekas luka di wajah," tambahnya lagi. 

Shirazi pun selalu mengingatkan bahwa tak semua tren makeup yang populer di TikTok perlu diikuti. 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Primer Lokal Melembapkan, Kunci Makeup Tahan Lama saat Puasa

Sumber: Washington Post
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri