Layak Dicoba, Ini Pilihan Bisnis Kebal Inflasi dan Menguntungkan

Arintha Widya - Sabtu, 11 Juni 2022
ilustrasi inflasi
ilustrasi inflasi

Parapuan.co - Wacana inflasi belakangan muncul melihat adanya kenaikan sejumlah harga barang kebutuhan pokok.

Bahkan, bukan hanya di Indonesia kekhawatiran akan inflasi ini muncul, tetapi juga di sejumlah negara.

Inflasi dinilai sebagai momok lantaran dapat menggerus nilai uang masyarakat seiring berjalannya waktu, termasuk simpanan di bank.

Inflasi juga dapat berpengaruh pada dunia bisnis, di mana keuntungan yang diperoleh pelaku usaha nantinya tidak maksimal.

Namun, kamu tak perlu khawatir untuk memulai bisnis di tengah laju inflasi yang meningkat seperti sekarang.

Mengutip Cermati via Kompas.com, ada pilihan bisnis yang tepat yang dianggap kebal inflasi. Yuk, simak!

Bisnis real estate

Bisnis yang dimaksud adalah real estate, entah untuk dijual kembali atau disewakan.

Menurut Otoritas Jasa Keuangan (OJK), real estate ialah yang berupa tanah dan semua bangunan fisik di atasnya.

Baca Juga: NFT dan 3 Tren yang Berpeluang Jadi Cuan untuk Bisnis di Metaverse

Yaitu benda atau bangunan yang melekat di sebidang tanah, mulai dari rumah, gedung, pabrik, kantor, dan lainnya.

Bisnis real estate berbeda dari usaha properti, karena properti berarti sesuatu yang bisa dimiliki.

Properti tidak hanya meliputi tanah dan bangunan, tetapi juga barang-barang, termasuk sarana dan prasarana yang tak terpisahkan dari tanah atau bangunan yang dimaksud.

Bisnis real estate dianggap kebal dan tidak terpengaruh inflasi karena termasuk bisnis yang dibeli satu kali.

Selanjutnya, kamu bisa menjual atau menyewakannya dengan harga lebih tinggi, bahkan berkali-kali lipat.

Artinya, kamu cuma sekali mengeluarkan uang dan tidak terus menerus menggelontorkan modal untuk menjalankan bisnis real estate.

Belum lagi harga real estate cenderung naik setiap tahun, yang mana ini bisa membuatmu memperoleh untung besar.

Keuntungan yang bisa didapat pun bisa lebih dari satu digit per tahun, sehingga justru melampaui angka inflasi.

Apabila kamu tertarik dan ingin totalitas terjun di bisnis real estate di masa-masa laju inflasi, kamu bisa berinvestasi di instrumen DIRE.

Baca Juga: Realisasikan Ide Bisnis Kamu Lewat Program Diplomat Success Challenge 2022, Apa Itu?

DIRE atau Dana Investasi Real Estate adalah kumpulan dana investor yang akan diinvestasikan ke aset real estate.

Investasi yang dimaksud dapat dilakukan secara langsung dengan membeli gedung.

Atau, dapat pula dilakukan secara tidak langsung dengan membeli saham dari perusahaan real estate.

Untuk terjun di bisnis ini, kamu butuh modal yang cukup besar hingga ratusan juta.

Akan tetapi, itu akan sepadan setelah kamu memperoleh keuntungan yang nilainya juga lumayan.

Di samping itu, produk investasi DIRE sendiri sudah resmi tercatat di Bursa Efek Indonesiai (BEI) dan diawasi OJK.

Oleh sebab itu, Kawan Puan tidak perlu khawatir akan keamanan investasi di bidang ini.

Kamu hanya perlu tetap semangat mengumpulkan modal jika ingin terjun di bisnis real estate, karena modalnya cukup besar.

Baca Juga: Jadi Kebiasaan, Ini Cara Mengurangi Inflasi Gaya Hidup yang Berlebihan

(*)

Sumber: Kompas
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati