Jadwal Final SEA Games 2021, Tim Putri Bulu Tangkis Indonesia Target Emas Lawan Thailand

Linda Fitria - Rabu, 18 Mei 2022
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani saat tampil melawan Vu Thi Rang (Vietnam) di partai ketiga semifinal kejuaraan beregu putri SEA Games 2021 Vietnam di Bacqiang Gymnasium, Vietnam, Selasa (17/5/2022).
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani saat tampil melawan Vu Thi Rang (Vietnam) di partai ketiga semifinal kejuaraan beregu putri SEA Games 2021 Vietnam di Bacqiang Gymnasium, Vietnam, Selasa (17/5/2022). HUMAS PP PBSI

Putri KW menang atas wakil Vietnam Vu Thi Trang dengan skor 21-19, 16-21, dan 21-15.

Terakhir, Indonesia menang lewat penampilan prima Febby/Ribka dengan skor 21-13, 21-14.

Hasil ini membawa Indonesia lolos ke final dan membuka asa untuk meraih emas.

Di laga final nanti, Indonesia akan melawan juara bertahan Thailand.

Laga ini menjadi ulangan SEA Games 2019, di mana Indonesia harus puas meraih perak usai kalah 1-4.

Pertandingan sendiri akan berlangsung di Lapangan 1 Bac Gymnasium, Vietnam hari ini, Rabu (18/5/2022).

Pertandingan antara Indonesia Vs Thailand ini akan berlangsung pukul 13.00 WIB.

Nah Kawan Puan, yuk kita dukung terus srikandi Indonesia yang nanti akan berjuang.

Semoga tim bulu tangkis Indonesia sukses meraih emas ya!

Baca Juga: Cerita Junita Malau Raih Medali Emas di Cabor Wushu SEA Games 2021

(*)

Penulis:
Editor: Linda Fitria