Bebas Gerah, Ini 5 Rekomendasi Hijab yang Nyaman Dipakai saat Cuaca Panas

Intan Setiawanty - Selasa, 10 Mei 2022
5 rekomendasi hijab bahan katun yang adem dan nyaman dipakai.
5 rekomendasi hijab bahan katun yang adem dan nyaman dipakai. shopee.co.id

Parapuan.co - Saat cuaca panas, pemilihan outfit menjadi hal yang penting untuk diperhatikan. 

Pasalnya jika kamu salah dalam memilih, maka Kawan Puan akan merasa tidak nyaman dan gerah seharian.

Apalagi untuk Kawan Puan yang berhijab, jangan sampai hijab menjadikan alasan untuk tidak dapat tampil modis dan nyaman, ya.

Kawan Puan bisa memakai hijab dengan model yang simpel dan terbuat dari bahan menyerap keringat seperti katun, campuran katun, bahan jersey dan bahan lainnya yang nyaman di kulit.

Kawan Puan ingin tampilan hijab look kamu stunning dan tetap nyaman dipakai?

Berikut 5 rekomendasi pilihan hijab antigerah dan bebas dipakai seharian untuk menemani kegiatan kamu!

1. Jennahara - Hijab Instan New Jenna

Hijab nyaman anti gerah: Jennahara - Hijab Instan New Jenna.
Hijab nyaman anti gerah: Jennahara - Hijab Instan New Jenna. shopee.co.id

Hijab instan dari Jennahara terbuat dari bahan yang adem dan nyaman dikenakan karena berasal dari bahan jersey Korea.

Baca Juga: Berhijab dan Aktif Olahraga, Begini Cara Merawat Rambut ala Citra Kirana

Jersey sendiri merupakan campuran antara bahan-bahan seperti wol, serat sintesis, dan juga kapas, serat kapas atau katun yang menjadi komposisi ini membuat bahan adem dan nyaman dipakai seharian.

Dilengkapi oleh warna yang cantik, selain khaki adapula warna lainnya seperti hitam, pulm, denim, mint, baby pink, baby blue, milo, dan mustard.

Memiliki model hijab yang instan, atau langsung jadi tetapi bisa kamu bentuk sesuka hati karena terdiri dari dua sisi sebelah kiri dan kanan, tinggal disematkan saja di sisi bahu yang kamu sukai.

Lembut dan mudah dibentuk, dengan menggunakan hijab ini tentunya akan menjadikan Kawan Puan praktis dan tidak ribet.

Kamu bisa membeli hijab ini sebesar Rp73.500 hingga Rp75.000 untuk satu piece hijab instan cantik Jennahara ini.

2. Milyardastore - Hijab Instan Short Syiria

Hijab nyaman anti gerah:  Milyardastore - Hijab Instan Short Syiria.
Hijab nyaman anti gerah: Milyardastore - Hijab Instan Short Syiria. shopee.co.id

Hijab instan ini juga bisa kamu pilih saat cuaca sedang terik karena tidak mudah gerah saat dipakai.

Dengan modelnya yang tidak berlebihan, simpel, dan berwarna lembut, akan membantu kamu tetap nyaman memakai hijab ini seharian saat beraktifitas baik di dalam maupun di luar ruangan.

Baca Juga: Agar Tak Monoton, Sontek 5 Inspirasi Gaya Hijab untuk Lebaran ala Artis Indonesia Ini

Pilihan warna soft blue yang terang ini juga mampu menyerap panas agar tidak mudah berkeringat, selain itu kamu juga bisa memilih warna lainnya seperti silver, broken white, cokelat susu, lilac, dan masih banyak lagi.

Dapatkan hijab ini seharga Rp32.000 sampai Rp34.000 saja, ekonomis sekali kan Kawan Puan?

3.  Laviskha.id - Bella Square Premium

Hijab nyaman anti gerah:  Laviskha.id - Bella Square Premium.
Hijab nyaman anti gerah: Laviskha.id - Bella Square Premium. shopee.co.id

Hijab segi empat yang ringan dan nyaman digunakan bisa kamu coba untuk tampilan office look yang clean.

Bella Square ini berbahan dasar polycotton, bahan ini cendenrung ringan dan mudah untuk dibentuk maka dari itu tidak akan mudah untuk kusut.

Hijab segiempat yang nyaman ini memiliki banyak sekali koleksi warna yang bisa kamu sesuaikan dengan OOTD sehari-hari kamu, ada pula warna yang jarang ditemui layaknya latte, soft pink, walnut, amber, camille, peach, blush, dan juga bisa request warna kesukaan kamu.

Bahan polycotton sendiri merupakan campuran dari polyester dan cotton, kedua bahan ini akan menghasilkan kain yang halus dan nyaman untuk hijab.

Kawan Puan hanya perlu mengeluarkan budget sebesar Rp29.000 saja untuk satu buah hijab bella square yang nyaman dan rapi ini.

Baca Juga: Sedang Tren, Ini 5 Rekomendasi Hijab Silk Cantik dan Elegan

4.  Laviskha.id - Diora Airflow Crinkle Pashmina Shawl

Hijab nyaman anti gerah: Laviskha.id - Diora Airflow Crinkle Pashmina Shawl.
Hijab nyaman anti gerah: Laviskha.id - Diora Airflow Crinkle Pashmina Shawl. shopee.co.id

Terbiasa dengan hijab pashmina? Hijab yang satu ini bisa loh kamu pakai untuk sehari-hari.

Selain karena bahannya yang adem, ringan dan, mudah diatur, modelnya yang crinkle pun akan membuat penampilan kamu stand out.

Tekstur crinkle ini unik dengan ciri khas garis yang bisa mempercantik padu padan OOTD kamu.

Ingin mencoba hijab pashmina yang satu ini? kamu perlu mengeluarkan dana sebesar Rp42.000 sampai dengan Rp52.500 tergantung warna yang dipilih ya, Kawan Puan.

5. Sekarwatihijab - Hijab Bella Lasercut Superfine Cotton

Hijab nyaman anti gerah: Sekarwatihijab - Hijab Bella Lasercut Superfine Cotton.
Hijab nyaman anti gerah: Sekarwatihijab - Hijab Bella Lasercut Superfine Cotton. shopee.co.id

Cantik dengan tepian lasercut, hijab bella dengan bahan superfine cotton ini bisa dipakai untuk upgrade look kamu.

Baca Juga: Tak Boleh Sembarangan, Begini Cara Merawat Hijab Bahan Silk agar Awet

  

Terdiri dari pilihan warna mustard, matcha, saffron, lime, blue tosca, olive sheen, bottle, maroon, juga warna cantik lainnya hijab ini akan mempercantik gaya berbusana kamu.

Sederhana namun tetap cantik dengan detail tepian hijab bella square yang satu ini.

Untuk bisa mendapatkan satu buah hijab superfine cotton yang nyaman, siapkan budget mulai dari Rp19.000 hingga Rp25.000 ya, Kawan Puan.

Kawan Puan, itulah berbagai rekomendasi hijab yang cocok dipakai saat cuaca panas.

Bagaimana Kawan Puan, ingin mencoba rekomendasi hijab antigerah yang nyaman ini? (*)

Penulis:
Editor: Arintya

5 Rekomendasi Sport Bra untuk Olahraga Pilates yang Viral di TikTok