Mudik dengan Anak? Kata Psikolog Bawa 4 Benda Ini agar Si Kecil Tidak Rewel

Anna Maria Anggita - Senin, 25 April 2022
4 benda wajib yang harus dibawa demi cegah anak rewel
4 benda wajib yang harus dibawa demi cegah anak rewel shih-wei

Parapuan.co - Mudik ke kampung halaman bersama keluarga serta tentunya menjadi momen yang ditunggu-tunggu ya.

Namun demikian, perlu diketahui bahwa membawa anak saat mudik itu menjadi tantangan tersendiri.

Sebab anak-anak mudah bosan, sehingga ketika perjalanan mungkin ia akan rewel, apalagi jika jarak yang ditempuh butuh waktu lama.

Oleh sebab itu, penting bagi orang tua untuk mencari cara supaya anak-anak tidak tantrum aat perjalanan mudik.

Dilansir dari Kompas.com, berikut ini empat benda yang wajib dibawa demi mencegah si Kecil rewel, simak ya!

1. Mainan kesukaan anak

Psikolog anak Samanta Elsener menyarankan orang tua untuk membawa mainan kesukaan anak demi mencegah terjadinya tantrum.

"Menyiapkan mainan kesukaan anak, sehingga bisa dimainkan selama di perjalanan," jelas Samanta.

Membawakan anak mainan kesukaannya maka dapat membantu si Kecil teralihkan sehingga rasa bosan dan tidak nyaman selama perjalanan bukan menjadi perhatiannya.

Baca Juga: Sebentar Lagi Mudik? Ini 6 Protokol Kesehatan Wajib Guna Cegah Penularan Covid-19