6 Fakta Unik Kucing Calico, Jadi Maskot Tiga Negara Bagian di Amerika Serikat

Ericha Fernanda - Minggu, 20 Februari 2022
Fakta unik kucing Calico
Fakta unik kucing Calico cgbaldauf

Untuk Marylan, kucing Calico dipilih sebagai maskot resmi karena warna bulunya mirip dengan warna bulu burung endemik bernama Baltimore oriole (Icterus galbula).

5. Tidak bisa dikembang biakkan

Berbeda dengan kucing lainnya, kucing Calico tidak bisa dikembang biakkan lantaran pola warna bulunya murni berasal dari susunan genetik yang unik.

6. Berbeda dengan kucing Torti

Meski sama-sama berbulu belang, kucing Calico tidak bisa disamakan dengan kucing Torti.

Pasalnya, kucing Torti memiliki belang oranye, krem, dan coklat pada warna dasar yang didominasi warna hitam.

Sementara itu, kucing Calico memiliki warna dasar yang didominasi putih, dengan belang oranye dan hitam.

Selain itu, pola bulu bukanlah bintik-bintik kecil seperti kucing Torti, tapi kucing Calico lebih terlihat seperti tambalan warna berukuran besar.

Nah, itulah fakta unik Kucing Calico atau kucing belang tiga ini ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Selain Ragdoll, 3 Ras Kucing Ini Terkenal Lembut dan Penyayang

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara