5 Fakta Aktris Lee Yoo Mi, Pemeran Lee Na Yeon di Serial All of Us Are Dead

Rizka Rachmania - Senin, 31 Januari 2022
Fakta Lee Yoo Mi, pemeran Lee Na Yeon di All of Us Are Dead.
Fakta Lee Yoo Mi, pemeran Lee Na Yeon di All of Us Are Dead. @netflixkr / Dok Instagram

Parapuan.co - Buat Kawan Puan yang sudah menonton All of Us Are Dead, kamu pastinya tahu dengan karakter Lee Na Yeon di serial Netflix asal Korea Selatan ini.

Lee Na Yeon adalah salah satu siswi SMA Hyosan yang menjadi korban serangan wabah zombie. Ia punya watak sombong, kerap merendahkan teman-temannya, dan egois.

Saat zombie menyerang, ia hanya fokus untuk menyelamatkan dirinya, bahkan rela mengorbankan temannya sendiri. Tak heran jika Na Yeon di All of Us Are Dead jadi salah satu karakter yang dibenci.

Bicara soal karakter Na Yeon yang berhasil membuat penonton emosi, hal itu tentu tak lepas dari kemampuan aktris Lee Yoo Mi yang memerankannya.

Lee Yoo Mi adalah orang yang berhasil menghidupkan karakter Na Yeon sebegitu kuatnya, hingga ia jadi sosok yang membekas di ingatan para penonton serial All of Us Are Dead.

PARAPUAN sudah merangkum fakta-fakta menarik tentang Lee Yoo Mi, pemeran Lee Na Yeon di All of Us Are Dead. Yuk, simak fakta menariknya berikut ini!

1. Pemeran Ji Young di Squid Game

Lee Yoo Mi yang memerankan karakter siswi SMA menyebalkan bernama Lee Na Yeon di All of Us Are Dead adalah orang yang menghidupkan karakter Ji Young di Squid Game.

Ji Young adalah perempuan muda yang menjadi salah satu peserta permainan hidup mati dengan hadiah uang tunai miliaran won itu.

Baca Juga: Mengenal 5 Karakter Utama All of Us Are Dead, Serial Korea Terbaru yang Tayang di Netflix

Ia adalah lawan main Kang Sae Byeok (Jung Ho Yeon) di permainan kelereng. Saat permainan kelereng itulah Ji Young menyerahkan kemenangan pada Sae Byeok.

Jika di Squid Game peran Lee Yoo Mi membuat kita kasihan dan bersedih, perannya di All of Us Are Dead sungguh membuat kita benci.

2. Bintangi belasan judul film dan drama

Lee Yoo Mi yang merupakan aktris kelahiran 1994 sudah masuk ke dunia industri entertainment Korea Selatan sejak tahun 2009. Kemudian di tahun 2010, Lee Yoo Mi mulai mendapatkan peran utamanya dalam film The Yellow Sea.

12 tahun berkarier dan berkarya, Lee Yoo Mi sudah pernah berakting dalam belasan film dan drama. Kalau ditotal, Lee Yoo Mi sudah pernah berada dalam 16 drama dan 13 film, seperti melansir dari Kbizoom.

Tidak heran jika ia bisa membawakan peran yang sangat berbeda saat dirinya memerankan Ji Young Squid Game dan Lee Na Yeon All of Us Are Dead.

3. Sering didapuk jadi pemeran pendukung

Lee Yoo Mi yang berzodiak Cancer disebut sebagai aktris yang ahli dalam memerankan karakter pendukung atau supporting role.

Dalam belasan drama dan film yang pernah dibintanginya, Lee Yoo Mi memang lebih sering didapuk jadi pemeran pendukung. Misalnya saja saat jadi Jin Young Squid Game dan Lee Na Yeon All of Us Are Dead.

Baca Juga: 4 Fakta Menarik di Balik Layar All of Us Are Dead yang Wajib Diketahui

Meski sebagai pemeran pendukung, namun karakter yang diperankan oleh Lee Yoo Mi selalu meninggalkan kesan mendalam untuk kita yang menontonnya kan, Kawan Puan?

4. Kerap tampil dengan rambut panjang

Lee Yoo Mi tampil dengan rambut panjang kecokelatannya saat memerankan karakter Lee Na Yeon, siswi SMA Hyosan yang kerap merendahkan temannya sendiri.

Namun saat di Squid Game, ia tampil dengan rambut pendek demi mendukung karakternya yang memang punya masa lalu kelam dan kehidupan yang berat.

Wajar saja jika awalnya kita tidak menyadari bahwa Lee Yoo Mi di All of Us Are Dead adalah orang yang sama di serial Squid Game sebagai Jin Young.

Bukan hanya pembawaan dan pendalamannya pada karakter yang amat apik, namun penampilannya dengan rambut panjang membuat kita pangling.

Jika melihat akun Instagram Lee Yoo Mi @leeyoum262, aktris ini memang lebih kerap tampil dengan rambut panjang.

5. Bintangi Hostage: Missing Celebrity dan We Can't Go To Heaven But We Can Love

Melansir dari Hypebae, Lee Yoo Mi mendapatkan peran sebagai Ban So Yeon, perempuan yang disandera di film Hostage: Missing Celebrity.

Untuk bisa mendapatkan peran di film yang tayang bulan Agustus lalu, Lee Yoo Mi harus mengalahkan seribu pesaingnya.

Sementara itu, Lee Yoo Mi pun baru-baru ini di-casting untuk sebuah judul film baru, We Can't Go To Heaven But We Can Love. Kabarnya, ia diharapkan untuk memerankan karakter siswa menengah bernama Ye Ji.

Itu dia fakta menarik Lee Yoo Mi pemeran Lee Na Yeon di All of Us Are Dead. Ternyata ia seorang aktris yang sudah punya banyak pengalaman ya, Kawan Puan!

Baca Juga: Belajar dari All of Us Are Dead, Ini 5 Pelajaran Hidup Berharga saat Ada Serangan Zombie

(*)

Sumber: kbizoom.com,Hypebae
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania