Punya Banyak Fungsi, Ini Alasan Kandungan Acid Penting dalam Skincare

Dian Fitriani N - Rabu, 12 Januari 2022
Alasan Kandungan Acid Penting dalam Skincare
Alasan Kandungan Acid Penting dalam Skincare paulynn

Parapuan.co - Kawan Puan pasti tidak asing dengan kandungan acid di dalam skincare kan, karena kini makin banyak produk yang menggunakan bahan aktif dengan aneka macam asam yang bermanfaat bagi kecantikan.

Bahan aktif formula asam dapat membantu mengurangi keriput, mencerahkan kulit sampai mencegah jerawat.

Setiap acid memiliki fungsi yang berbeda, sehingga kamu harus menemukan bahan asam sesuai jenis kulit.

Rutinitas kecantikan menggunakan skincare yang mengandung acid akan berhasil jika kamu bisa menemukan jenis acid yang tepat.

Biasanya, kamu akan mendapati kandungan acid dalam berbagai jenis skincare, mulai dari serum, toner, facial wash dan pelembap.

"Acid mampu memperbaiki kerusakan skin barrier," ujar dr. Lisa Donofrio, spesialis kulit, seperti mengutip dari Everyday Health.

Bagaimana cara kerja acid di dalam kulit?

Karena bersifat asam, kandungan skincare jenis acid akan menurunkan pH kulit.

"Bahan aktif ini bisa mengurangi tingkat pH sekaligus menghilangkan sel kulit mati, alhasil wajah menjadi lebih sehat," tutur dr. Renee Rouleau, spesialis kulit.

Baca Juga: Mengenal Polyglutamic Acid, Bahan Aktif Anti Aging yang Melembapkan

Dua jenis asam yang cukup populer di kalangan beauty enthusiast ialah Alpha Hydroxy Acid (AHA) dan Beta Hydroxy Acid (BHA).

"AHA berfungsi menghilangkan flek hitam, hiperpigmentasi hingga memperbaiki tekstur kulit yang tidak rata," tutur dr. Jennifer Chwalek, spesialis kulit.

Kamu bisa menemukan jenis asam ini pada glycolic acid serta lactic acid.

Sementara, BHA mampu menembus pori-pori sekaligus mengontrol minyak berlebih.

"Kandungan ini cocok untuk mengobati jerawat," ujar Jennifer. Untuk mendapatkan jenis asam ini tak sulit, cari saja skincare dengan klaim salicylic acid.

Apakah acid bisa memperbaiki kerusakan kulit?

"Karena acid mengandung bahan kimia berupa asam, tentu saja bisa memperbaiki kerusakan kulit, melalui eksfoliasi, hasilnya wajah jadi tampak lebih bercahaya," tutur Lisa.

Selain itu, skincare kandungan acid dapat mengobati kulit dari paparan sinar UV, meningkatkan produksi kolagen sekaligus memulihkan skin barrier yang rusak.

"Kandungan acid memberikan hasil secara signifikan dan cepat, bahkan bisa mengobati jerawat," ujar Renee.

Baca Juga: 5 Kandungan Skincare yang Ampuh Atasi Komedo, Salah Satunya Salicylic Acid

Bagaimana cara menggunakan skincare kandungan acid?

Karena banyaknya skincare acid di pasaran, seringkali membuat bingung kandungan mana yang cocok untuk kulit wajah kita.

Bahkan, beberapa di antaranya harus menggunakan resep dokter, terutama jika kamu membelinya di klinik kecantikan.

Bagi Kawan Puan yang belum pernah menggunakan perawatan kulit berbahan asam ini, kita bisa mencobanya dengan dosis rendah terlebih dahulu.

Hal ini untuk meminimalisir kemungkinan iritasi atau efek samping dari acid tersebut.

"Gunakan dua kali seminggu, ini untuk melihat bagaimana respon kulit wajah kita," ujar Renee.

Apa efek samping menggunakan skincare kandungan acid?

Layaknya produk perawatan kulit lainnya, kandungan asam juga memiliki efek samping, misalnya kemerahan atau kulit terkelupas.

Baca Juga: Jadi Kandungan Skincare Viral di TikTok, Ini 4 Manfaat Citric Acid

"Biasanya tergantung dari banyaknya kandungan asam yang digunakan, semakin tinggi konsentrasinya, makin besar juga kemungkinan efek sampingnya," tutur Jennifer.

Bagi kamu pemilik kulit sensitif, namun ingin mencoba skincare kandungan asampilihlah lactic acid atau linoleic acid ya, Kawan Puan.

Kedua jenis acid tersebut bersifat lembut, sehingga aman untuk sensitive skin.

Pada dasarnya, perawatan kulit berbahan acid dapat meningkatkan sensitivitas kulit terhadap sinar matahari.

"Gunakan sunscreen sebagai pelindung sinar UV," jelas Jennifer.

Nah, itu dia informasi fungsi hingga efek samping kandungan acid di dalam skincare, tertarik mencobanya, Kawan Puan?(*)

Baca Juga: Ini Kata Ahli tentang Kojic Acid yang Dapat Atasi Hiperpigmentasi

Sumber: Everyday Health
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri

Bisa Atasi Flek Hitam, Apa Itu Cysteamine yang Viral di TikTok?