Tak Semudah di Emily in Paris, Ternyata Ini Tugas Seorang Social Media Manager

Arintha Widya - Rabu, 29 Desember 2021
Tugas Social Media Manager seperti karakter perempuan di Emily in Paris
Tugas Social Media Manager seperti karakter perempuan di Emily in Paris @lilyjcollins / Dok instagram

Parapuan.co - Emily in Paris yang dibintangi Lily Collins sedang digandrungi pencinta serial Barat di Indonesia.

Memasuki musim kedua, karakter perempuan Emily dalam serial tersebut juga makin membuat penonton kagum.

Seperti diketahui, dikisahkan Emily bekerja sebagai seorang Social Media Manager yang selalu modis dan dapat menyelesaikan pekerjaannya seolah tanpa kendala.

Padahal di dunia nyata, ternyata profesi sebagai Social Media Manager tak semudah yang tergambar dalam Emily in Paris.

Hal itu terlihat dari banyaknya komentar di akun Instagram The Finery Report ketika membahas mengenai profesi Socmed Manager dari drama serial tersebut.

Baca Juga: Ada Lily Collins, Ini 4 Karakter Perempuan di Emily In Paris Season 2

Tak disangka, banyak penggemar yang mengungkap betapa melelahkannya menjadi pengelola media sosial untuk sebuah brand.

Sebagian besar mengaku mereka terkadang butuh lembur hingga di atas meja kerja penuh dengan cangkir-cangkir kopi kosong.

Sering pula meja berantakan, pusing mengerjakan revisi, dan masih banyak keluhan lainnya.

"Gaada drama revisi deck, laptop dan kopi bergelas2, lembur atau sebagainya," tulis salah seorang netizen.

Melihat kenyataan dalam drama dan dunia nyata yang berbeda, Kawan Puan mungkin jadi bertanya-tanya, apa sebenarnya tugas Social Media Manager.

Daripada penasaran, berikut tanggung jawab seorang Social Media Manager sebagaimana mengutip Indeed!

Deskripsi Tugas Utama Social Media Manager

Social Media Manager alias Manajer Sosial Media bertugas mengawasi interaksi antara perusahaan dengan publik melalui penerapan strategi konten di medsos.

Bukan itu saja, mereka juga bertugas menganalisis dana keterlibatan dan mengidentifikasi tren dalam interaksi pelanggan.

Baca Juga: 5 Outfit Lily Collins di Emily in Paris Season 2, Stylish Banget!

Socmed Manager pula yang berperan dalam merencanakan kampanye digital untuk membangun komunitas online.

Fokus utama dari profesi ini ialah meningkatkan kesadaran merek melalui penggunaan medsos yang efektif.

Di bawah ini tugas-tugas penting yang perlu ditangani oleh Social Media Manager:

1. Menggunakan alat pemasaran media sosial untuk menciptakan dan mempertahankan merek perusahaan

2. Bekerja dengan tim profesional pemasaran untuk mengembangkan kampanye produk media sosial

3. Berinteraksi dengan pelanggan dan pemangku kepentingan lainnya melalui akun media sosial perusahaan

4. Menganalisis rencana pemasaran digital perusahaan dan strategi media sosial

5. Mengidentifikasi kelemahan strategis dan membuat rekomendasi untuk perbaikan atau pembaruan

6. Meneliti tren media sosial dan menginformasikan kepada manajemen tentang perubahan yang relevan dengan aktivitas pemasaran perusahaan

7. Menetapkan indikator kinerja utama untuk kampanye media sosial dan mengukur kinerja kampanye terhadap indikator yang ditetapkan

Intinya, Socmed Manager berperan menjadi perantara antara perusahaan dengan pelanggan.

Jadi selain mesti paham dengan baik mengenai perusahaan tempatnya bekerja dan brand yang diusung, mereka juga perlu mengerti pelanggan.

Melihat tugasnya terbilang berat dan butuh banyak waktu serta tenaga cukup besar, Kawan Puan tertarik ingin menjadi Social Media Manager seperti Emily?

Baca Juga: Segera Tayang, Emily in Paris Season 2 Janjikan 5 Keseruan Ini di Ceritanya

(*)

Sumber: Indeed.com
Penulis:
Editor: Linda Fitria