5 Langkah Mudah Memilih Furnitur untuk Area Balkon dan Teras Rumah

Saras Bening Sumunarsih - Selasa, 30 November 2021
tips memilih furnitur yang tepat untuk area di luar rumah seperti teras dan balkon
tips memilih furnitur yang tepat untuk area di luar rumah seperti teras dan balkon Freepik

Parapuan.co Balkon dan teras menjadi area luar rumah yang sering Kawan Puan manfaatkan untuk bersantai.

Meskipun berada di area luar rumah, balkon dan teras juga perlu mendapatkan perhatian khusus.

Terutama untuk pemilihan furnitur.

Penting bagi Kawan Puan untuk meletakkan furnitur yang sesuai untuk area luar rumah ini.

Sebagaimana yang dilansir dari Kompas.com, berikut ini langkah mudah memilih furnitur untuk area luar rumah seperti balkon dan teras.

Baca Juga: Balkon di Rumah Bisa Jadi Tempat yang Menyenangkan dan Multifungsi, Begini Caranya

1. Tentukan tema

Langkah pertama yang perlu Kawan Puan perhatikan saat akan menentukan furnitur di area luar rumah adalah tema.

Pilihlah tema yang sesuai dengan karakteristik Kawan Puan.

Jika kamu telah menentukan tema, ini dapat mempermudah Kawan Puan untuk memilih bahan, warna, dan juga tekstur furnitur.

Ada beberapa tema yang bisa kamu gunakan sebagai pilihan seperti tropis dan pesisir.

Misalnya jika kamu mengusung tema tropis, kamu dapat menggunakan furnitur yang terbuat dari bambu maupun kayu.

Tak hanya itu kamu juga dapat meletakkan beberapa tanaman hias di sekitar balkon atau teras.

2. Pilih warna yang tepat

Setelah menentukan tema, langkah selanjutnya adalah memilih warna furnitur.

Seperti diketahui, warna memiliki kekuatan yang cukup besar untuk mengatur suasana di dalam ruangan.

Warna-warna terang seperti nuansa kayu cokelat dapat memberikan kesan mewah dan sejuk jika diletakkan di ruangan yang diterangi sinar matahari.

Sedangkan warna gelap seperti mahoni akan memberikan kesan lebih hangat.

 

3. Material yang kokoh

Karena diletakkan di luar ruangan, material sangat rentan terkena hujan dan panas matahari.

Biasanya, perubahan cuaca ini dapat memengaruhi kualitas furnitur seperti rusak kerena terkikis oleh air hujan.

Untuk itu, pilihlah furnitur yang tahan terhadap segala cuaca.

Material seperti kayu, logam, dan plastik memiliki kelemahan dan kelebihan masing-masing.

Untuk itu pertimbangkan dengan tepat material apa yang akan kamu pilih.

Baca Juga: Langkah Tepat Mendekorasi Balkon Kecil Terasa Luas dan Nyaman!

4. Tetapkan anggaran

Penting bagi Kawan Puan untuk menetapkan anggaran saat memilih furnitur untuk area luar rumah.

Mempercantik tampilan luar rumah memang cukup menelan banyak biaya untuk itu tetapkan anggaran.

Dengan menetapkan anggaran, kamu dapat membatasi pembelian yang tidak diperlukan.

Meski demikian, upayakan untuk tidak terkecoh dengan furnitur dengan harga murah.

Pasalnya, furnitur yang lebih murah sering kali terbuat dari bahan dengan kualitas rendah dan mudah rusak karena paparan sinar matahari dan air hujan.

Baca Juga: Agar Teduh dan Menarik, Begini Cara Meletakkan Tanaman Hias di Balkon

5. Tentukan ukuran

Langkah terakhir yang bisa kamu jadikan pertimbangan saat memilih furnitur untuk area luar ruangan adalah ukuran.

Jika area luar rumah memiliki ukuran yang cukup kecil, upayakan untuk menggunakan furnitur yang sesuai.

Hindari untuk meletakkan furnitur yang cukup besar.

Sebelum membeli furnitur ada baiknya jika kamu mengukur area kosong yang akan kamu gunakan untuk meletakkan furnitur.

Pastikan jika furnitur tidak hanya pas untuk area luar rumah namun juga nyaman di gunakan.

(*)