4 Cara Membersihkan Bagian Luar Laptop agar Mengkilap seperti Baru

Saras Bening Sumunarsih - Selasa, 16 November 2021
Cara membersihkan laptop
Cara membersihkan laptop staticnak1983/Getty Images

 

Parapuan.co – Kawan Puan, merawat laptop bukan hanya membersihkan layar dan keyboard-nya saja.

Melainkan kamu juga perlu merawat bagian luar laptop agar tetap terlihat mengkilap dan bersih.

Bahkan kamu juga perlu membersihkan lubang-lubang di sisi laptop agar tidak berdebu.

Pasalnya dengan membersihkan laptop hingga ke bagian yang jarang tersentuh bisa membuat laptop lebih awet dan nyaman digunakan.

Lantas bagaimana cara tepat membersihkan laptop agar benar-benar mengkilap dan bersih?

Seperti yang dikutip dari WikiHow, begini cara membuat laptop agar tetap mengkilap!

Baca Juga: Barang Elektronik Kamu Sering Rusak? Yuk, Simak Tips Berikut Biar Tetap Awet!

1. Menggunakan larutan pembersih yang lembut

Cara pertama yang bisa Kawan Puan coba adalah dengan menggunakan air dan beberapa tetes sabun cuci piring.

Kamu juga dapat menggunakan campuran alkohol gosok dengan perbandingan yang sama dan air yang kamu gunakan.

Saat Kawan Puan membersihkan laptop, hindari untk menggunakan pembersih rumah yang mengandung bahan kimia keras seperti pemutih atau amonia.

Jika kamu menggunakan alkohol gosok, berhati-hatilah agar tidak mengenai layar laptop.

Pasalnya, ini dapat merusak lapisan anti silau dan anti gores pada layar.

2. Menggunakan spons yang sudah dicelup ke dalam larutan

Untuk langkah lebih lanjut, kamu dapat mengambil spons bersih dan rendam dalam larutan pembersih, lalu peras sampai hampir benar-benar kering.

Saat memerasnya, pastikan jika tidak ada lagi air menetes.

Kemudian, kamu dapat menggosokkan spons dengan lembut ke permukaan luar laptop Kawan Puan.

Baca Juga: Mumpung Masih Libur, Yuk Bersihkan Keyboard Laptop dengan Cara Mudah Ini

Kamu dapat menggunakan spons dan larutan pembersih yang sama untuk membersihkan touchpad laptop.

Jangan bersihkan port atau ventilasi bagian dalam dengan mengguanakan spons.

Port atau ventilasi akan berisiko terkena kelembapan di dalam laptop dan merusak komponennya.

3. Bersihkan bintik-bintik noda

Jika bagian luar laptop memiliki bintik-bintik lengket atau kotor yang tidak dapat dihilangkan dengan pembersihan lembut, gunakan bola kapas yang dicelupkan ke dalam alkohol.

Kawan Puan juga perlu memastikan jika bola kapas tidak terlalu basah.

Ini dilakukan agar alkohol gosok tidak masuk ke mesin dan merusaknya.

Saat menggosok laptop ada baiknya jika Kawan Puan menggunakan tekanan sedang, gosok berulang kali sampai noda hilang.

Cara lain untuk menjaga agar bagian ini tetap bersih adalah memberikan pelindung seperti sticker untuk bagian luar laptop.

4. Mengusap dengan kain mikrofiber

Setelah bagian luar ini bersih, ambil kain mikrofiber dan bersihkan seluruh bagian luar dengan gerakan memutar.

Ini akan menghilangkan kelembapan serta goresan yang mungkin tertinggal dari pembersihan di bagian akhir.

Nah Kawan Puan, itu tadi beberapa cara mudah untuk membersihkan bagian luar laptop agar tetap mengkilap seperti baru.

Jadi, jangan lupa bersihkan laptopmu secara rutin ya! (*)

Baca Juga: Jangan Asal Pakai, Begini Cara Merawat Laptop agar Tetap Awet

Sumber: wikihow
Penulis:
Editor: Arintya