Kandungan Skincare Viral di TikTok untuk Memperbaiki Skin Barrier

Ratu Monita - Sabtu, 30 Oktober 2021
Kandungan skincare viral di TikTok
Kandungan skincare viral di TikTok kiattisakch

Kandungan hyaluronic acid ini bertanggung jawab untuk menjaga kulit tampak sehat dan terhidrasi.

Selain itu, hyaluronic acid juga menjadi bagian integral dari proses penyembuhan luka tubuh.

Saat bagian tubuh terluka, maka tubuh sebenarnya memproduksi lebih banyak asam hialuronat, yang sintesisnya meningkat selama cedera jaringan dan penyembuhan luka.

Selain menggunakan kandungan skincare yang dapat membantu mengatasi masalah skin barrier rusak, penting bagi Kawan Puan untuk menghindari sejumlah kandungan skincare yang dapat membuat skin barrier semakin parah.

Baca Juga: Ini Manfaat Mandi Oatmeal untuk Mengatasi Eksim dan Melembapkan Kulit

Adapun kandungan skincare yang perlu dihindari, seperti sabun yang keras seperti SLS, alkohol, essential oil, fragrance, dan kandungan yang bersifat eksfoliatif atau iritatif seperti AHA, BHA, retinol, dan butiran scrub.

Karena, kandungan tersebut dapat menimbulkan reaksi iritasi pada skin barrier yang rusak.

Nah, berikut kandungan skincare viral di TikTok yang perlu diperhatikan saat akan memperbaiki skin barrier. (*)

Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh

Viral di TikTok Sampai ke Malaysia, Ini Rekomendasi Lip Cream Matcha Latte Edition