Anaknya Mulai Sekolah Tatap Muka, Mona Ratuliu Mengaku Deg-degan

Rizka Rachmania - Senin, 6 September 2021
Mengizinkan buah hatinya untuk kembali sekolah tatap muka, Mona Ratuliu tak menampik ada rasa khawatir.
Mengizinkan buah hatinya untuk kembali sekolah tatap muka, Mona Ratuliu tak menampik ada rasa khawatir. Instagram/ @monaratuliu

 

Bukan hanya karena kondisi masih pandemi, Mona Ratuliu juga penasaran dengan jalannya sekolah Nala.

Ia bahkan menunggu sang buah hati pulang dari sekolah untuk ditanya-tanya perihal sekolahnya itu.

"Sekarang lagi nunggu anaknya pulang nih, mau tanya2 gmn tadi di sekolah. Penasaraaaaan!!!," terangnya dalam caption Instagram.

Ingat bahwa ia bukan satu-satunya ibu yang anaknya mulai sekolah tatap muka, Mona bertanya pada pengguna Instagram lain.

Ia bertanya bagaimana ibu-ibu lain di luar sana, apakah sudah mengizinkan buah hatinya sekolah tatap muka atau belum.

"Disini ada yg udh izinin anaknya PTM?" tanya Mona pada followers-nya di Instagram.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Mona Ratuliu (@monaratuliu)

 

Followers Mona pun berbagi cerita tentang pembelajaran tatap muka anaknya.

Ada yang memang mengizinkan buah hatinya sekolah tatap muka, namun ada juga yang belum.

Seperti akun @putriwerdiningsih yang sudah mengizinkan buah hatinya mengikuti pembelajaran tatap muka.

"Aku sudah mbak. Selama prokes dan aturan sekolahnya mendukung akhirnya berani nyoba. Bismillah aja. Dan efeknya anaknya seneng bgt bisa sekolah. Moodnya seharian bagus," tulis @putriwerdiningsih.

Baca Juga: Sekolah Tatap Muka di Jakarta Mulai Hari Ini, Berikut Hal yang Perlu Diperhatikan

Namun ada pula ibu yang belum mengizinkan buah hatinya mengikuti pembelajaran tatap muka karena kondisi pandemi.

"Ga berani, masih +10k dan anak belum dapet vaksin…better parnoan dan sorry later," tulis akun @dindarizkiana21.

Kalau Kawan Puan sendiri bagaimana? Apakah sudah mengizinkan buah hatinya ke sekolah? (*)

Sumber: Instagram
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania